bdadinfo.com

Dibuka Besok! Ini Wajah Baru TMII, Buruan Sikat Tiketnya di Sini - News

Pemandangan TMII usai direvitalisasi  (Istimewa )

– Proyek revitalisasi Taman Mini Indonesia Indah atau TMII telah rampung. Rencananya, objek wisata itu akan kembali dibuka mulai besok, Minggu 20 November 2022.

Sebagai informasi, program revitalisasi TMII ini mengembalikan fungsi ruang terbuka hijau agar pengunjung bisa menikmati taman yang lebih segar dan sehat. 

Sementara itu beberapa bangunan dan lokasi akan ditata ulang seperti Danau Archipelago yang akan menjadi pusat aktivitas TMII, sehingga kini telah memiliki 70 persen area hijau dan sisanya 30 persen untuk wahana.

Baca Juga: Banyak yang Salah Paham! Nih Penjelasan Kharisma Jati soal Cuitan Hina Ibu Negara Iriana Jokowi

TMII setelah direvitalisasi memiliki beberapa perubahan seperti diantaranya area pintu masuk yang dijelaskan oleh Direktur Utama TMII Emilia Eny Utami.

“Taman Mini Indonesia Indah telah dilakukan revitalisasi oleh Kementerian PUPR. Ada pintu masuk pengunjung yang sebelumnya ada di pintu 1, balik ke pintu 3,” ujar Emilia Eny Utami, Direktur Utama TMII dikutip pada Sabtu, 19 November 2022.

TMII yag akan dibukan besok merupakan masa uji coba terbatas pada pertunjukan wajah baru Taman Mini dengan memberlakukan pembatasan kuota sebanyak 5.000 pengunjung per hari.

Baca Juga: Terungkap, Rupanya Ini Sederet Syarat Jadi Murid Habib Bahar, Yakin Sanggup?

Kemudian, jam operasional buka dimulai pukul 08.00 WIB sampai dengan 16.00 WIB.

Perubaha lainnya adalah, TMII tidak lagi mengizinkan pengunjung membawa kendaraan pribadi ke dalam kawasan taman, khususnya kendaraan yang mengandung emisi karbon.

Pengunjung dapat membawa kendaraan ramah lingkungan seperti sepeda, dalam kawasan taman pun menyediakan sepeda llistrik yang bisa disewakan. Selain itu, tempat parkir khusus telah disediakan.

Untuk dapat menikmatinya besok di akhir pekan, pengunjung sudah bisa membeli tiket masuk TMII secara online melalui situs www.tamanmini.com sejak Rabu, 16 November 2022 dengan kuota pengunjung terbatas dengan harga yang masih sama yakni Rp25 ribu. 

Dengan harga tiket tersebut, masyarakat dapat melihat wajah baru TMII yang memiliki sejumlah fasilitas modern dan ramah lingkungan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat