bdadinfo.com

Masih Ingat Kasus YouTuber Dikeroyok Gegara Bikin Konten Cegat Pengendara Lawan Arah? Kini Pelakunya Keciduk! - News

Ilustrasi pengeroyokan. (Dok Polda Kepri)

- Masih ingat dengan kasus YouTuber pembuat konten cegat pengendara lawan arah, Laurendra Hutagalung yang dikeroyok di kawasan Tebet, Jakarta Selatan? 

Ya, kejadian pengeroyokan YouTuber kala membuat konten cegat pengendara lawan arah terjadi pada bulan lalu, yakni Agustus. 

Kekinian, Polisi mengamankan satu orang yang turut terlibat dalam kasus pengeroyokan YouTuber Laurendra Hutagalung. 

Baca Juga: Wah! Ternyata Ini Top 5 Negara Penyumbang Turis Terbanyak di Sumatera Utara, Nomor 1 dan 2 Tetangga Sendiri

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Bintoro mengatakan, pihaknya mengamankan seorang pelaku berinisial YS (45) yang merupakan pengemudi ojek online

"Mengamankan seorang pelaku tindak pidana pengeroyokan dengan korban YouTuber, pekerjaan ojek online," tutur Bintoro, Sabtu 2 September 2023.

Lebih lanjut dikatakan Bintoro, pengemudi ojek online itu ditangkap di wilayah Makasar, Jakarta Timur pada hari ini. 

Baca Juga: Sensasi Naik Bus Sleeper Mewah dari Kampung Rambutan Trayek Jakarta - Padang, Intip Fasilitas dan Tarifnya

Menurut Bintoro, pengemudi ojek online itu ditangkap karena menjadi pihak yang memukul Laurendra Hutagalung di bagian dada. 

Bintoro menyebut, motif dari pelaku melakukan aksinya lantaran kesal. Pelaku mengklaim dirinya ditantang oleh korban sehingga terjadi pemukulan.

“Pelaku kesal lantaran korban ngotot dan berusaha menantang pelaku sehingga pelaku melakukan pemukulan pada bagian dada korban sebanyak 1 kali karena emosi sesaat,” kata Bintoro.

Baca Juga: Nasi Oyek, Santapan Sehat yang Menemani Panglima Besar Jenderal Soedirman Bergeriliya

Lebih lanjut, Bintoro menyampaikan bahwa aksi pengeroyokan terhadap korban bermula ketika bersama saksi MF dan SF tengah membuat konten edukasi pelanggaran para pemotor melawan arah.

“Kemudian saat Korban melakukan pelarangan para Terlapor tidak menerimanya selanjutnya terjadi pertengkaran mulut, Kemudian terjadi pemukulan kepada para Korban,” jelasnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat