bdadinfo.com

IRT di Belu NTT Tewas Disambar Petir, Begini Kronologinya - News

IRT di NTT tewas disambar petir saat sedang bekerja di sawah (Ist)

- Seorang ibu rumah tangga atau IRT, di Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur (NTT), tewas disambar petir, Kamis, 23 Ferbuari 2023. 

Korban yang diketahui bernama Theresia Lotu (62) itu merupakan warga Desa Leuntolu, Kecamatan Raimanuk, Kabupaten Belu, tepatnya di perbatasan RI-RDTL.

Theresia meregang nyawa setelah tersambar petir ketika sedang bekerja di sawah milik keluarganya, sekitar pukul 15.00 Wita.

Baca Juga: Kronologi Polisi di Manggarai Barat NTT Ditebas Warga, 2 Jari Tangan Hampir Putus

Camat Raimanuk, Roni Mau Luma mengatakan, korban merupakan seorang IRT yang selama ini tinggal bersama lima orang anaknya.

Sementara sang suami diketahui sedang merantau keluar daerah.

"Baru beberapa menit saat korban berada di sawah lalu disambar petir," ujar Roni dikutip Kamis, 23 Februari 2023.

Menurutnya, korban oleh keluarga sempat dibawa ke klinik Nurobo guna mendapatkan pertolongan medis, namun tidak tertolong.

Baca Juga: Imam Katolik di Manggarai NTT Ditemukan Tewas Gantung Diri di Kamar

Selanjutnya keluarga membawa jenazah IRT itu ke rumah duka untuk disemayamkan.

"Saya sudah berkoordinasi dengan Dinas Sosial dan juga Pak Sekda sudah menginstruksikan untuk membantu keluarga korban," tutupnya.(*)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat