bdadinfo.com

Rumah Tahfiz Darul Izzah dan Madinatul Huffazh di Solok Selatan Ikuti Haflah Tahfizh - News

5 Rumah Tahfiz Darul Izzah di Solok Selatan Ikuti Haflah Tahfizh

 

- Dari 5 rumah tahfizh sebanyak 81 peserta di Solok Selatan ikuti haflah tahfizh ke-4 ini diikuti oleh 81 peserta.

Berasal dari rumah tahfizh Darul Izzah dan rumah tahfizh binaan, Madinatul Huffazh, Liki. Hal ini sebagaimana disampaikan ketua panitia Ustadz Wahyono

Haflah tahfizh Alquran menjadi momen penyematan mahkota untuk kedua orang tua. Sebuah ilustrasi dari hadis nabi yang mengatakan bahwa nanti pada hari kiamat orang tua dipakaikan mahkota yang cahayanya lebih terang dari cahaya matahari dunia. 

Baca Juga: Wabup Solok Selatan Prihatin Anak Dibawah Umur Terlibat Kasus Pornografi, Ajak Masyarakat Kawal Anak Kemenakan

Juga menjadi momen untuk apresiasi perjuangan pejuang al-Quran dalam menghafal kitab suci umat Islam.

"Ini adalah agenda istimewa yang diperuntukkan buat orang tua," ucap Ketua Yayasan Darul Izzah, Irwan Doni, Lc.

"Agenda ini diangkat satu kali dalam satu tahun. Agenda ini menjadi momen untuk orang tua menyaksikan hasil dari perjuangan anak-anaknya dalam menghafal al-Quran dan merasakan getaran ketika disematkan mahkota dunia. Sebuah ilustrasi sebelum mereka disematkan mahkota sebenarnya," ujar Doni.

Baca Juga: Tradisi Balimau Jelang Ramadhan Digelar Serentak 19 Maret 2023 di Solok Selatan 

Agenda haflah tahfizh ke-4 ini diikuti oleh 81 peserta yang terdiri dari 5 rumah tahfizh Darul Izzah dan rumah tahfizh binaan, Madinatul Huffazh, Liki. Hal ini sebagaimana disampaikan ketua panitia Ustadz Wahyono. 

Turut hadir mewakili Bupati Solok Selatan, Efi Yandri Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesra. 

Dia menyampaikan bahwa salah satu program unggulan Bupati dan Wakil Bupati Solok Selatan untuk mewujudkan Misi Meningkatkan Kualitas Sumber Daya Manusia yang berkarakter, produktif dan kompetitif adalah mewujudkan satu jorong satu rumah tahfidz. 

"Selamat kepada Pengurus, Orang Tua dan para hafidz Rumah Tahfidz Darul Izzah yang untuk ke empat kalinya mewisuda atau melaksanakan Haflah Tahfidz Al-Quran pada hari ini." tambahnya. 

Ia juga mengapresiasi terselenggaranya acara ini. Dan berharap lahir banyak penghafal al-Quran di Solok Selatan. 

"Tak hanya hafal al-Quran, tapi juga pandai azan, iqomah dan penyelenggaraan jenazah," katanya. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat