bdadinfo.com

Pandawara Group Ajak Masyarakat Gotong Royong untuk Membersihkan Pantai Labuan di Banten - News

Pandawara Group Mengajak Masyarakat Membersihkan Pantai

- Sebuah aksi yang menginspirasi datang dari sekelompok pemuda asal Bandung, Jawa Barat yaitu Pandawara Group.

Mereka tergabung dalam Pandawara Group, dengan semangat membara untuk membersihkan salah satu pantai terkotor di Indonesia yang terletak di Provinsi Banten.

Terdiri dari Rafli Pasya (22), Agung Permana (22), Gilang Rahma (22), Muchamad Iksan (21), dan Rifki Sa'dullah (22), Pandawara Group telah memutuskan untuk mengunjungi Pantai Labuan, yang berlokasi di Desa Teluk, Kecamatan Labuan, Kabupaten Pandeglang, Banten.

Baca Juga: Sangat Tidak Biasa! Pengantin Ini Mahar Pernikahannya Unik, Menggunakan Tiket Konser Coldplay

Alasan di balik keputusan Pandawara Group adalah karena kondisi lingkungan pantai tersebut sangat memprihatinkan, dengan tumpukan sampah yang menghiasi seluruh tepiannya.

Dalam tumpukan sampah tersebut, terlihat berbagai jenis limbah, mulai dari sampah rumah tangga hingga limbah tekstil seperti kain bekas dan boneka. Sungguh pemandangan yang menyedihkan!

Namun, menyadari bahwa membersihkan pantai tersebut bukanlah tugas yang bisa diatasi oleh hanya lima orang, Pandawara Group mengajak seluruh masyarakat Banten yang peduli terhadap lingkungan untuk bersatu dan turut serta dalam usaha ini.

Baca Juga: Salma dan Nabilah Siap Bersaing Perebutkan Gelar Juara Indonesian Idol XII, Penentuannya Malam Ini!

"Dibutuhkan bantuan dari siapa pun yang mau datang untuk mengurangi semua ini. Kita akan menunggu dengan tangan terbuka," tulis Pandawara Group dalam sebuah pengumuman mereka di sosial media resminya.

Pandawara Group menekankan bahwa aksi ini bukanlah ajang untuk saling menyalahkan antara pemerintah dan masyarakat.

Sebaliknya, mereka melihat momentum ini sebagai momen yang tepat untuk bersama-sama bekerja keras dalam menanggulangi masalah lingkungan.

Baca Juga: Tips Memilih Kursi Pesawat yang Nyaman dan Bikin Perjalanan Menyenangkan

Bersih-Bersih Sampah Pantai Labuan: Aksi Kolaboratif Masyarakat Banten

Aksi bersih-bersih sampah di Pantai Labuan akan dilaksanakan selama dua hari, mulai dari tanggal 22 Mei hingga 23 Mei 2023. Acara ini akan dimulai pukul 07.00 WIB.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat