bdadinfo.com

Miris! Usai Diskors Nice, Youcef Atal Ditahan Polisi Prancis karena Postingan Dukungan pada Palestina - News

Sosok Youcef Atal.  (dok. ESPN)

- Polisi Prancis mengatakan bahwa pesepakbola Aljazair, Youcef Atal, ditahan untuk diinterogasi dan akan diadili karena membagikan sebuah unggahan dukungan pada Palestina.

Unggahan dukungan pada Palestina oleh Atal di media sosial tersebut, menurut polisi Prancis, diduga mendorong kekerasan terhadap orang Yahudi.

Dilansir dari Al Jazeera, Sabtu, 25 November 2023, dalam sebuah pernyataan pada hari Jumat, jaksa penuntut mengatakan bahwa polisi menahan Atal untuk diinterogasi pada hari Kamis kemarin.

Baca Juga: Puluhan Wartawan Protes, Minta Media Australia Skeptis pada Israel: Mereka Dalang Perang!

Namun, Atal dibebaskan dengan jaminan 80.000 euro pada hari Jumat dan ditempatkan di bawah pengawasan yudisial sambil menunggu persidangan.

Atal juga tidak diizinkan meninggalkan Prancis kecuali untuk pertandingan internasional.

Pesepakbola berusia 27 tahun itu diskors selama tujuh pertandingan oleh liga sepak bola Prancis karena membagikan sebuah unggahan dukungan pada Palestina di media sosial bulan lalu.

Baca Juga: Lahan di Sumatera Barat ini Diratakan oleh Tanah untuk Bangun Hotel Bintang 5, Bakal Rampung 2023?

Imbas hukuman tersebut, klub Atal, Nice, juga memberikan skors padanya “hingga jangka waktu yang belum ditentukan”.

Unggahan Atal tersebut berisi seorang pengkhotbah Palestina yang diduga membuat pernyataan anti-Semit yang menyerukan kekerasan terhadap orang Yahudi.

Meski begitu, Atal mengatakan bahwa ia tidak akan pernah mendukung pesan kebencian dan mengutuk kekerasan di dunia.

Baca Juga: Smelter Nikel Baru Diresmikan di Kalimantan Timur Bakal Datangkan Segudang Manfaat, Begini Cara Kerjanya!

Atal adalah salah satu dari beberapa pesepakbola yang menghadapi kritik atau hukuman karena unggahan media sosial yang mendukung warga Palestina.

Sebelumnya, seorang senator Prancis menyerukan agar bintang sepak bola Karim Benzema dicabut dari penghargaan-penghargaan sepak bola yang pernah diraihnya dan juga kewarganegaraan Prancisnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat