bdadinfo.com

Kesulitan dalam Musim Perdananya di F1, Logan Sargeant Petik Beberapa Pelajaran Berharga Ini - News

Logan Sargeant, Pembalap Tim Williams F1 dari Amerika Serikat (Williams Racing)

- F1 musim 2023 bisa dibilang menjadi pembelajaran bagi salah satu pembalap debutan yaitu Logan Sargeant.

Pembalap yang bernaung bersama tim Williams ini menghadapi cobaan dalam musim perdananya di balapan jet darat tersebut.

Berbagai masalah yang dihadapinya sepanjang musim ini membuatnya bisa memetik beberapa pelajaran berharga.

Baca Juga: Kalender Jawa Desember 2023 dengan Weton, Dilengkapi Penentuan Hari Baik Gelar Hajat Bulan ini!

Logan Sargeant sendiri dipilih untuk menjadi rekan satu tim Alex Albon di Williams usai finis di posisi keempat dalam Formula 2 musim 2022.

Ia menjadi salah satu pembalap debutan di F1 musim 2023, selain Oscar Piastri di McLaren dan Nyck de Vries di AlphaTauri.

Pada awalnya ia cukup diragukan sebagai pembalap debutan, bahkan dianggap hanya bisa tampil di F1 demi memuaskan keinginan penggemar Amerika Serikat.

Baca Juga: Baru Melahirkan 2 Bulan, Artis Nanie Darham Meninggal Dunia Usai Lakukan Prosedur Sedot Lemak, Kronologi Dibongkar Sang Kakak

Meskipun begitu, pencapaian pembalap kelahiran 31 Desember 2000 di Florida ini sebenarnya tidak cukup buruk.

Ia mengawali musim dengan menyelesaikan balapan perdana yang berlangsung di Bahrain dengan posisi ke-12.

Ia juga sukses meraih poin perdananya lewat posisi ke-10 di GP Amerika Serikat dan berhasil menempati posisi ke-7 di kualifikasi GP Las Vegas.

Baca Juga: Deretan Destinasi Wisata Religi Ikonik di Indonesia Ramai Dikunjungi saat Libur Akhir Tahun: Sumatera Barat, Masuk?

Dirinya sendiri menghadapi masalah di pertengahan musim saat membuat banyak kesalahan hingga kecelakaan saat latihan, kualifikasi, hingga balapan.

Dilansir dari situs F1, ia memetik beberapa pelajaran berharga di musim ini supaya dirinya bisa tampil lebih baik di setiap balapan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat