bdadinfo.com

Liverpool Terjegal! Peluang Arsenal Meraih Trofi Premier League Terbuka Lebar - News

Selebrasi Leandro Trossard usai mencetak gol dan mengunci kemenangan Arsenal atas Liverpool (Arsenal.com)

- Arsenal berhasil menjegal langkah Liverpool  meraih trofi Premier League.

The Gunners sukses menaklukkan The Reds 3-1 di pekan ke-23 dalam pertandingan bertajuk Super Sunday pada 4 Februari 2024 yang berlangsung di Emirates Stadium.

Kemenangan itu membuka peluang pasukan Mikel Arteta dalam perburuan gelar Premier League karena memangkas jarak menjadi dua poin dari skuad Jurgen Klopp di puncak klasemen.

Baca Juga: Manchester United Libas West Ham, Selebrasi Hojlund jadi Sorotan! Ternyata Ini Artinya…

Pertandingan berlangsung menarik dan penuh hingar-bingar sejak kick off babak pertama. Meskipun tuan rumah cukup mendominasi jalannya laga, serangan balasan The Reds mampu membuat pasukan The Gunners kerepotan.

Arsenal selamat dari tekanan di awal laga kala sentuhan keras Diogo Jota berhasil dihentikan David Raya. Tuan rumah tidak tinggal diam dan mulai mendominasi pertandingan.

Martinelli menebar ancaman di menit ke-11 dengan menyisir sebelah kanan pertahanan Liverpool dan melepaskan umpan ke Bukayo Saka. Sayang umpan tersebut gagal dimanfaatkan menjadi gol pembuka.

Baca Juga: Pelatih West Ham Puji Kualitas Martinez: Permainan Man. United Terlihat Nyaman jika Ada Dia

The Reds juga berusaha menebar ancaman. Mac Allister melepaskan umpan terobosan ke Cody Gakpo yang lolos dari jebakan offside di menit ke-12. Namun tendangan keras Gakpo masih melebar.

Menit ke-14 The Gunner berhasil unggul. Umpan cerdik Oedegaard ke Kai Havertz sukses menembus celah pertahanan The Reds.

Tendangan keras Havertz berhasil ditepis Raya, tetapi pantulan bola justru mengarah ke Saka dan dimanfaatkan dengan gemilang menjebol gawang Liverpool. 1-0 untuk Arsenal.

Liverpool berusaha membalas lewat Gakpo, tetapi Raya bisa mematahkan semua peluang The Reds.

Baca Juga: Update Gunung Marapi! Aktivitas Erupsi Mulai Menurun, Gempa Masih jadi Ancaman

Luis Diaz akhirnya menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di menit ke-3 tambahan waktu normal babak pertama. Sepakan Diaz berhasil dialau Gabriel. Sayangnya malah mengarah ke gawang sendiri.

Awal babak kedua Liverpool gencar melancarkan serangan dengan banyak melepaskan tendangan berbahaya ke gawang Arsenal. Hanya saja peluang-peluang itu masih belum bisa membalikkan kedudukan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat