bdadinfo.com

Menang Meyakinkan Atas PSS Sleman, Pelatih Persis Solo: Pemain Lakukan Pekerjaan Dengan Baik - News

Persis Solo berhasil mengamankan 3 poin saat melawan PSS Sleman (persissolo.id)

 

- Persis Solo berhasil mencuri poin saat bertandang ke markas PSS Sleman dalam lanjutan BRI Liga 1  musim 2022/2023.

Pertandingan yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo Sleman, berhasil dimenangkan Persis Solo dengan skor 4-1.

Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina mengaku puas dengan permainan anak asuhnya saat mengandaskan PSS Sleman di kandangnya.

Baca Juga: Genshin Impact Memprediksi Lebih Banyak Siklus Banner untuk Update Mendatang

Baca Juga: Tips Ibu Hamil Jalankan Ramadhan 1444 Hijriah Agar Fisik dan Bayi Sehat Selama Bulan Puasa

“Saya sangat senang karena pemain melakukan pekerjaan dengan sangat baik,” terang Leonardo Medina saat setelah pertandingan, Selasa (21/2/2023).

Ia mengapresiasi semangat pemainnya, khususnya di babak kedua, saat mereka masih tertinggal 1-0 dari PSS Sleman.

“Permainan berjalan cukup sulit, tim lawan memaksa kami untuk menganalisis taktikal selama pertandingan berlangsung,” lanjutnya.

Baca Juga: Pertaruhkan Nyawa Demi Evakuasi Kapolda Jambi, Prajurit TNI Ahmad Novrizal Tuai Apresiasi Kapolri

Baca Juga: Turun Harga, Berikut Daftar Biaya Paket Langganan Netflix di Indonesia Februari 2023!

Babak kedua memang menjadi titik balik kemenangan tim berjuluk Laskar Sambernyawa, Leonardo menyebutkan ia harus menganalisa kembali taktik dari tim lawan agar bisa membalikkan keadaan.

“Selama di ruang ganti, kita melakukan analisis pertandingan. Kita butuh untuk memulai mengontrol permainan dan menguasai bola, untunya kita berhasil melakukannya,” sebut Leonardo.

Dalam pertandingan ini, Leonardo juga mengubah lini tengah Persis Solo, dengan memasukkan Arapenta Poerba dan mencadangkan Ryo matsumura yang selama ini menjadi starter di Laskar Sambernyawa.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat