bdadinfo.com

Wah Begini Kondisi Terkini Stadion Utama Sumatera Barat, Proyek Mangkrak atau Masih Pembangunan? - News

Kondisi terkini Stadion Utama Sumatera Barat

- Stadion Utama Sumatera Barat merupakan salah satu mega proyek yang dibangun di Kecamatan Lubuk Alung, Kabupaten Padang Pariaman.

Stadion ini sudah mulai direncanakan dan dibangun sejak tahun 2014 namun hingga kini proses pembangunan belum kunjung rampung 100%.

Termasuk proyek mangkrak atau masih pembangunan?

Baca Juga: Nilai Investasi Capai Rp12,9 Triliun, Batam Mantap Rencanakan Bangun Proyek LRT

Berikut ini adalah kondisi terkini Stadion Utama Sumatera Barat yang digadang-gadang akan menjadi markas salah satu klub sepak bola kebanggan Sumatera Barat.

Dilansir dari Youtube 3 Asa Channel terlihat bahwa pembangunan Stadion Utama Sumatera Barat belum selesai.

Pembangunan Stadion ini terlihat belum kembali dilanjutkan oleh Pemerintah Provinsi Sumatera Barat.

Baca Juga: Hati-hati Melaut, Gelombang Tinggi 3.50 Meter Masih Terjadi di Perairan Sumbar

Stadion Ini awalnya ditargetkan untuk menggelar acara multi event Pekan Olahraga Nasional (PON) di tahun 2024 nanti.

Namun, pada tahun 2018 Sumatera Barat tidak terpilih menjadi penyelenggara PON 2024.

Sebelumnya, Stadion ini ditargetkan rampung pada tahun 2023 tetapi karena pandemi covid-19 pembangunan stadion ini terhenti akibat anggaran yang tak terpenuhi.

Baca Juga: Tol Indrapura Kisaran Menuju Medan Bisa Pangkas Waktu hingga Setengah Perjalanan, Begini Progres Terbarunya

Sejatinya bagian sisi barat tribun penonton sudah selesai dan bahkan sudah pernah digunakan saat menjadi venue acara MTQ Nasional pada tahun 2019.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat