bdadinfo.com

Akan Ada Idol Kpop yang Tampil di Penutupan Piala Dunia U-20, Ini Bocorannya - News

Member Secret Number saat merayakan pergantian tahun baru 2023 lalu (Tania Fatimah)

- Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka baru saja mengusulkan agar Kota Surakarta menjadi lokasi penutupuan Piala Dunia U-20 yang akan diselengarakan pada Sabtu, 20 Mei 2023 sampai dengan Minggu, 11 Jun 2023 mendatang.

Stadion Manahan ia siapkan sebagai lokasi penutupan salah satu ajang sepak bola bergengsi tersebut. Gibran masih menunggu keputusan dari Wishnutama selaku penanggung jawab pertunjukan pada Piala Dunia U-20.

Namun tidak hanya itu, Gibran juga mengusulkan untuk mengundang idol Kpop untuk turut mengisi perhelatan tersebut. Dirumorkan, idol Kpop yang diundang tersebut adalah girlband Secret Number.

Baca Juga: Idap Palpitasi Jantung, Haechan NCT Vakum Sejenak dari Kegiatan Grup

Hal tersebut lantaran Gibran tidak menyangkal saat para wartawan menyebut grup Secret Number yang akan menjadi bintang tamu pada penutupan Piala Dunia U-20 nanti. Ia mengulang perkataan wartawan tersebut.

"Piala dunia, Secret Number,"ujar Gibran dikutip dari akun Youtube @Solo Times.

Banyak yang setuju akan keputusan Secret Number untuk hadir pada acar ini mengingat salah seorang personilnya yang bernama Dita adalah seorang warga negara Indonesia dan juga memiliki darah keturunan Jawa dalam dirinya.

Baca Juga: Selena Gomez Gandeng Drew Chainsmokers, Psst Ada yang Marah

Namun hingga saat ini, belum ada konfirmasi langsung apakah penutupan Piala Dunia U-20 akan dilaksanakan di kota Surakarta, juga apakah Secret NUmber akan bisa tampil menghibur di kota yang akrab disebut kota Solo ini.

Tidak sedikit masyarakat  Indonesia terutama para Lockey, sebutan untuk para fans Secret Number berharap agar usulan ini bukan sekedar wacana, namun akan menjadi kenyataan dan sang idola dapat kembali menyapa tanah air.

Di satu sisi, tidak sedikit pihak yang kurang menyetujui usulan ini. Mereka menganggap akan lebih baik bila Gibran mengundang para artis lokal terutama para musisi yang berasal dari kota Surakarta.

Baca Juga: Intip 4 Tingkah Menggemaskan Jan Ethes Cucu Jokowi di Pernikahan Kaesang-Erina

Alasan Gibran mengajukan Surakarta sebagai tempat penutupan Piala Dunia U-20 sendiri karena ajang tersebut akan dibuka di Stadion Gelora Bung Karno di ibukota Jakarta. Ia ingin agar kemeriahan ajang ini bisa turut dirasakan bagi mereka yang tinggal jauh dari ibukota.

Selain itu, putra sulung presiden Joko Widodo ini juga hendak memperkenalkan wajah baru Stadion Manahan yang baru saja direnovasi. Selain itu, tempat wisata di Surakarta lainnya seperti Solo Safari juga ingin lebih ia perkenalkan kepada khalayak umum,***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat