bdadinfo.com

Mengintip The Pink Star, Cincin dari Berlian Merah Muda Cerah 59,60 Karat yang Langka - News

The Pink Star Ring (npr.org)

The Pink Star merupakan cincin berlian merah muda cerah termahal yang pernah dijual di lelang oleh Sotheby.

Sayangnya, cincin ini menjadi paling berharga di dunia karena permatanya yang langka dan tanpa cela.

Ukuran dan berat berlian yang digunakan The Pink Star ini membuat harga cincin tersebut sangat mahal.

Baca Juga: Pembangunan IKN Sudah 60%, Menteri PUPR: Bisa Digunakan Untuk Upacara Hari Kemerdekaan Tahun Depan

Memiliki berat 59,60 karat (seukuran stroberi), berlian mewah berwarna merah muda cerah tanpa cacat ini tidak ada bandingannya dalam ukuran dan kualitas.

Berlian merah muda cerah ini awalnya diberi nama Steinmetz Pink, dimana nama berlian ini berasal dari perusahaan berlian yang membelinya.

Berlian yang menjadi batu cincin ini merupakan berlian yang langka itu dikarenakan ukurannya dan juga, karena pasokan berlian merah muda semakin sporadis dan langka.

Baca Juga: Pemko Padang Gerak Cepat Dukung Halal Zone, Bahas Bersama Tim Unand

Sebelumnya, tambang Argyle di Australia Barat yang merupakan sumber utama berlian merah muda di dunia.

Hal ini karena memasok sekitar 80 persen berlian merah muda dan dari Rp20 juta karat hasil tahunan tambang tersebut, hanya 0,1 persen yang diklasifikasikan sebagai berlian merah muda.

Terlebih lagi, hanya segelintir dari batu-batu itu yang berukuran lebih dari beberapa karat.

Baca Juga: Konstruksi Akhir 2024! Pembangunan Smelter Nikel Terbesar Segera Dibangun di Kalimantan Timur, Kucurkan Dana Rp36,5 T

Terjual dengan harga $71,200,000 (Rp1,104,091,300,700) pada 2017, berlian merah muda cerah yang berpotongan oval ini adalah berlian Fancy Vivid Pink, berlian Sempurna Secara Internal terbesar yang pernah dinilai oleh Gemological Institute of America (GIA).

Berlian merah muda cerah ini ditemukan pertama kali oleh De Beers di Afrika pada tahun 1999.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat