bdadinfo.com

Nikmatnya Manis Kenyal Galamai Khas Minangkabau: Begini Cara Membuatnya - News

Galamai, makanan khas Minangkabau.  (dok. gurusiana.id)

- Galamai merupakan salah satu dari sekian banyaknya makanan khas dari ranah Minangkabau.

Galamai, makanan sejenis dodol atau jenang, ini berasal dari Payakumbuh yang merupakan suatu daerah di Sumatera Barat dan dari kota inilah berbagai jenis oleh-oleh khas Darek berasal.

Galamai banyak ditemukan di beberapa kawasan Sumatera Barat seperti di Solok, Pariaman, dan Pasaman.

Baca Juga: Sebut Bansos Hak Rakyat, Pengamat: Jangan Bilang dari Jokowi!

Galamai seringkali hadir disaat acara - acara besar seperti pesta pernikahan, upacara adat ataupun menjelang hari raya.

Pembuatan Galamai ini biasa dilakukan bergotong royong apabila gelamai dimasak dengan tujuan untuk acara - acara besar tersebut.

Warga yang berkumpul untuk membuat jajanan khas ini menjadi salah satu cara untuk mempererat persaudaraan antara warga sekitar.

Baca Juga: Kampanye di Kuranji Padang, Andre Rosiade: Prabowo-Gibran Insya Allah Satu Putaran

Memiliki warna kecoklatan dengan memiliki cita rasa manis, Gelamai yang dibuat di setiap daerah dari Sumatera Barat ini memiliki cita rasanya tersendiri sehingga bagi orang Minang mereka bisa mengenali dari mana gelamai tersebut dibuat.

Dilansir dari indonesiakaya.com, Minggu, 31 Deember 2023, bahan utama dari jajanan ini tidaklah banyak, yaitu tepung ketan, gula aren atau gula jawa ataupun gula lawang.

Namun yang terenak adalah gula aren, santan kelapa, garam, vanili dan daun pandan.

Baca Juga: Jelang Pergantian Tahun, Wisatawan di Jam Gadang Bukittinggi Membludak

Setelah itu gelamai dimasak dengan cara; siapkan kuali besar dan masukkan santan, garam dan tepung ketan aduk terus sampai terlihat adanya gelembung udara.

Selanjutnya masukkan gula aren yang telah direbus kedalam kuali yang sama dan yang terakhir masukkan air daun pandan yang telah diblender dan disaring.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat