bdadinfo.com

YouTuber Korea Ini Unggah Video Kegiatan Puasa di Bulan Ramadhan, Langsung Auto Trending dan Banjir Pujian! - News

YouTuber Korea bernama Kelly mencoba berpuasa saat berada di Indonesia (YouTube @kellykorea)

- Bulan Ramadhan menjadi saat yang membahagiakan bagi umat Muslim, dengan adanya kegiatan menarik selain juga untuk mengejar pahala keberkahan.

Kegiatan sahur hingga berbuka menjadi momen tersendiri yang membuat bulan tersebut begitu istimewa.

Momen bulan Ramadhan tersebut dimanfaatkan oleh seorang YouTuber Korea untuk membuat sebuah konten menarik.

Baca Juga: Dilakukan Tes DNA pada Tali Pengikat Kasus Kematian Satu Keluarga di Apartemen Teluk Intan Penjaringan, Begini Hasilnya

YouTuber bernama Kellykorea atau akrab disapa Kelly membuat sebuah video berisi tantangan untuk berpuasa di bulan Ramadhan.

Ia sendiri sudah berkelana ke beberapa negara, seperti Filipina, Vietnam, Malaysia hingga India.

Usai singgah dari India, ia pun hadir di Indonesia sejak Februari 2024 dan sejauh ini telah membuat 8 video mengenai kegiatannya di Indonesia.

Baca Juga: Viral Non Muslim Ikut Berburu Takjil, Ternyata Semua Berawal dari Konten Tiktokter Ini

Salah satu video yang belakangan ini mencuri perhatian adalah yang berjudul ''Korean Girl Try Fasting Ramadan Challenge''.

Video yang diunggah pada 14 Maret 2024 lalu tersebut menceritakan pengalaman puasa Kelly di Indonesia.

Dengan bantuan dari beberapa teman dari Indonesia, ia memulai videonya dengan membeli makanan sahur berupa Pop Mie dan minuman air mineral.

Baca Juga: Rapor Korupsi Triliunan di LPEI: Langkah Tegas Sri Mulyani Menuju Kejaksaan

Ia pun menyantap makanan sahur Pop Mie dan Nasi Goreng serta meminum sirup jeruk.

Bahkan, ia pun juga diarahkan oleh teman-temannya untuk membaca niat puasa, meski ia sendiri bukan Muslim.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat