bdadinfo.com

Mengunjungi Wisata Air Terjun Kulukubuk di Mentawai, Tempat Wisata Kelas Dunia - News

Mengunjungi Wisata Air Terjun Kulukubuk di Mentawai, Tempat Wisata Kelas Dunia (twitter minang_official)

 – Berbicara tentang tempat wisata di Sumatera Barat memanglah tidak ada habisnya.

Sumatera Barat sendiri memiliki bentang alam yang amat indah, sehingga tempat wisata dari provinsi yang berada di bagian barat Pulau Sumatera itu didominasi oleh wisata alam.

Ada satu wisata alam di Sumatera Barat yang cukup terkenal oleh wisatawan dunia walaupun lokasinya yang jauh dari daratan utama Pulau Sumatera, yakni Air Terjun Kulukubuk di Kepulauan Mentawai.

Baca Juga: Pemekaran Kepulauan Mentawai, Salah Satu Kabupaten Terkaya Andalkan Sektor Perkebunan, Perikanan dan Wisata

Air Terjun Kulubuk ini berlokasi d Pulau Siberut, tepatnya di Desa Madobag, Kecamatan Siberut, Kepulauan Mentawai.

Dengan ketinggian mencapai 70 meter, air terjun alami ini merupakan lokasi yang cocok bagi anda petualang yag ingin menjelajah hutan di Mentawai.

Untuk mencapai Air Terjun Kulukubuk, para wisatawan bisa menggunakan jalur darat dan sungai dari Desa Muntei dan Desa Muara Siberut di Siberut Selatan.

Baca Juga: Pulau Panangalat di Mentawai Sumatera Barat Dijual di Situs Asing Seharga Rp15,57 Miliar

Jika menggunakan jalur sungai, wisatawan dapat menyewa pompong atau perahu kayu dengan tarif Rp600 ribu.

Bila menggunakan jalur darat, wisatwan bisa melewati jalan Trans Mentawai. Apabila tidak membawa kendaraan pribadi, penduduk lokal menyediakan jasa ojek dengan tarif Rp200 ribu.

Walaupun berada di tengah hutan, fasilitas di Air Terjun Kulukubuk bisa dibilang cukup memadai. Selain menikmati keindahan air terjun langsung dari bawah sungai, wisatawan juga bisa beristirahat di beberapa bangunan yang sudah didirikan oleh pemerintah setempat.

Keindahan alam yang masih asri dengan pepohonan rimbun juga sangat cocok untuk dijadikan spot selfie yang instagramable bersama pasangan, teman, atau keluarga.

Namun, perlu diperhatikan apabila akan mengunjungi Air Terjun Kulukubuk ini. Akses menuju spot air terjun bisa dibilang sangat terjal dan licin, sehingga harus ekstra waspada khawatir terpeleset atau kelelahan.

Sepulang dari Air Terjun Kulukubuk, sebelum kembali ke rumah masing-masing, wisatawan juga bisa menikmati wisata budaya Mentawai yang berada di pusat Kabupaten Siberut.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat