bdadinfo.com

Simpan Sejarah Lampung, Museum Negeri Propinsi 'Ruwa Jurai Dibangun Sejak 1975 Silam - News

Maket dari prosesi adat Begawi Cakak Pepadun  (Indonesiakaya.com)

Sebagai salah satu provinsi paling selatan Pulau Sumatera, Lampung tidak hanya menyuguhkan keindahan alamnya, tetapi juga sejarah dan budayanya.

Melalui Museum Negeri Propinsi Lampung Ruwa Jurai, perjalanan sejarah yang kaya di provinsi ini diabadikan dengan cermat.

Terletak di Jln. Zainal Arifin Pagar Alam No. 64, Rajabasa, Bandar Lampung, museum ini memiliki lokasi yang tak hanya strategis, tetapi juga mudah dijangkau.

Baca Juga: Mengenal Bipolar Disorder, Gangguan Mental yang Diidap Marshanda, Artis Kawakan Berdarah Minangkabau

Lokasinya hanya beberapa ratus meter dari Terminal Bus Rajabasa dan berdekatan dengan gerbang Kampus UNILA.

Sehingga, museum ini menjadi destinasi yang tak boleh dilewatkan bagi siapa pun yang ingin menelusuri akar sejarah Lampung.

Museum Negeri Lampung diresmikan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Prof. Dr. Fuad Hasan pada 24 September 1988.

Baca Juga: Acha Septriasa, Artis Berdarah Minang yang Tetap Berkarya di Indonesia, Meski Menetap di Australia

Peresmian museum ini diselaraskan dengan Hari Aksara Internasional yang diadakan di PKOR Way Halim.

Namun, tahap awal pembangunan museum telah dimulai sejak tahun 1975, dengan peletakan batu pertama pada 1978.

Sumber inspirasi nama ‘Ruwa Jurai’ datang dari ‘Sai Bumi Ruwa Jurai’ yang tercantum dalam logo resmi Provinsi Lampung. Penggunaan nama ini diresmikan sejak 1 April 1990.

Baca Juga: Berbondong-bondong Advokat Dampingi Kamaruddin Simanjuntak, Pasang Badan Hadapi Bos Taspen

Menyambut era otonomi daerah, museum ini beralih status menjadi UPTD di bawah Dinas Pendidikan Provinsi Lampung.

Mengintip ke dalam museum ini, kita akan menemukan koleksi berharga yang mencakup lebih dari 4.735 benda.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat