bdadinfo.com

Bank Indonesia Dibangun di IKN, Jokowi: Bukti Kesungguhan Siap Jadi Ibu Kota Berkelas Dunia - News

Jokowi akan bangun Bank Indonesia di IKN (Instagram @jokowi)

- Satu hari setelah peletakan batu pertama untuk pembangunan bandar udara, Jokowi kembali melakukan peletakan batu pertama untuk pembangunan infrastruktur di IKN.

Jokowi meletakkan batu pertama untuk pembangunan Kompleks Perkantoran Bank Indonesia (Koperbi) pada Kamis siang 2 November 2023.

Keberadaan gedung perkantoran Bank Indonesia dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat, dunia usaha, dan investor terhadap IKN.

Baca Juga: Provinsi Baru Sumatera Tenggara akan Jadi Tetangga Baru Sumatera Barat yang Wacananya Terus Menguap!

Dikutip dari Instagram @jokowi, hadirnya Bank Indonesia di IKN berperan sebagai otoritas moneter, perbankan, dan sistem pembayaran di IKN.

Hal ini juga menunjukkan kesungguhan, komitmen, dan kesiapan pemerintah untuk membangun IKN sebagai ibu kota berkelas dunia.

“Bank Indonesia siap mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan di Ibu Kota Nusantara,” ucap Jokowi.

Baca Juga: Keren! Kunjungi Pembangunan IKN bersama Presiden, Nadiem: Tidak Sabar Berkunjung ke Sini Lagi

Pada kesempatan ini Jokowi mengungkapkan salah satu alasan pemindahan ibu kota ke IKN.

Salah satu alasan yang melatarbelakangi ibu kota dipindahkan dari Jakarta ke Nusantara adalah karena tingginya beban Pulau Jawa.

Baik beban dari sisi jumlah penduduk maupun perputaran ekonomi.

Baca Juga: BNI Kembali Buka Lowongan Kerja Lulusan SMA, D3, S1 Bisa Daftar, Cek Persyaratannya Disini!

Oleh karena itu dilakukan pemindahan ibu kota sebagai bentuk pemerataan. Pemerataan pembangunan, pemerataan ekonomi, dan pemerataan infrastruktur.

Dalam kesempatan ini, Jokowi juga menyampaikan bahwa training center PSSI sudah dimulai pada September lalu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat