bdadinfo.com

Siap Dijajal Saat Mudik Lebaran, Jalan Tol Lima Puluh Kisaran di Sumatera Utara Telah Laksanakan Uji laik Fungsi dan Akan Segera Beroperasi - News

Siap Dijajal Saat Mudik Lebaran, Jalan Tol Lima Puluh Kisaran di Sumatera Utara Telah Laksanakan Uji laik Fungsi dan Akan Segera Beroperasi/BPJT PU

- Mudik lebaran merupakan hal yang dinanti-nanti oleh seluruh masyarakat di Indonesia.

Momen sekali setahun ini menjadi ajang para perantau untuk mengunjungi keluarga dan sanak saudara yang ada di daerah.

Banyak upaya yang telah dilakukan oleh pemerintah Indonesia, salah satunya adalah dengan segera menyelesaikan proyek pembangunan infrastruktur jalan tol.

Baca Juga: Horee! Jalan Tol Kapal Betung di Sumatera Selatan Dibuka saat Lebaran: Dulu Mudik Hampir 4 Jam Sekarang Cuma 1 Jam Sudah sampai Kampung Halaman

Diketahui bahwa pada awal 2022 yang lalu, BPJT menyebutkan terdapat setidaknya 2.499,06 km jalan tol di Indonesia yang sudah beroperasi.

Selain itu, hingga saat ini masih ada sekitar 23 proyek pembangunan jalan tol yang masih dalam proses konstruksi.

Jalan tol yang telah beroperasi dan yang masih dalam proses konstruksi tersebut sebagian besar tersebar di beberapa pulau di Indonesia, seperti Pulau Jawa, Sumatera, Bali, Kalimantan, hingga Sulawesi.

Baca Juga: Horee! Jalan Tol Kapal Betung di Sumatera Selatan Dibuka saat Lebaran: Dulu Mudik Hampir 4 Jam Sekarang Cuma 1 Jam Sudah sampai Kampung Halaman

Salah satu proyek pembangunan jalan tol yang terkenal di Sumatera adalah rangkaian Jalan Tol Trans Sumatera dimana salah satu ruas jalannya yaitu Jalan Tol Lima Puluh Kisaran di Sumatera Utara.

Dilansir dari laman bpjt.pu.go.id, jalan tol ini telah rampung pembangunannya dan sudah melaksanakan Uji Laik Fungsi (ULF) 0ada Jumat 08 Maret 2024 lalu.

Uji Laik Fungsi dilakukan guna memastikan seluruh spesifikasi persyaratan dan perlengkapan pada ruas jalan tol telah sesuai standar yang ditentukan manajemen dan keselamatan lalu lintas.

Baca Juga: Sumatera Utara Kasih Hal Terindah! Jalan Tercantik Sebanyak 30 Ruas Jalan Daerah Jadi Kilau Kembali Tapi di Kabupaten Ini...

Jalan Tol Lima Puluh Kisaran dengan total sepanjang 31,9 km ini adalah seksi 2 dari rangkaian Jalan Tol Indrapura-Kisaran.

Jalan Tol Indrapura-Kisaran sepanjang 47,5 km ini sebelumnya telah beroperasi di Seksi 1 yaitu Jalan Tol Indrapura Lima Puluh sejak awal Februari 2024 lalu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat