bdadinfo.com

Ketua MPR RI Bamsoet dan Ilham Habibie Matangkan Museum Mobil Koleksi BJ Habibie di MOI TMII - News

Bamsoet dan Basko berbincang dengan Ilham Habibie di Museum Habibie Ainun. (Istimewa)

- Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo bersama putera Presiden RI ke-3 BJ Habibie, Ilham Habibie mematangkan rencana pendirian Museum Mercedes Benz BJ Habibie di Museum Otomotif Indonesia (MOI) yang rencananya akan dibangun di kawasan Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta Timur.

Bamsoet dan Ilham Habibie juga akan menggelar Pameran khusus mobil-mobil Mercedes Bens koleksi BJ Habibie, baik yang ada di Jakarta maupun yang masih berada di Jerman dan beberapa tempat lainnya.

Pameran rencananya akan diselenggarakan awal tahun depan di Jakarta Hilton Convention Center (JHCC).

Baca Juga: Kenalan Sama Saeedah Haque: Desainer Muslimah yang Sukses Ciptakan Streetwear Abaya, Kolaborasi Sama Nike!

Hal itu disampaikan Bamsoet saat mengunjungi Perpustakaan Habibie dan Ainun. Sekaligus melihat berbagai koleksi mobil Mercedes Benz dan motor milik Presiden ke-3 RI BJ Habibie.

Bamsoet datang bersama Ketua Dewan Penasihat Motor Besar Indonesia (MBI) Basrizal Koto, diterima langsung oleh Ilham Habibie, putera pertama Presiden ke-3 RI BJ Habibie.

"Selain sebagai intelektual yang mencintai buku, Pak Habibie juga merupakan sosok yang mencintai dunia otomotif. Koleksi kendaraannya sangat beragam. Antara lain Mercedes-Benz 300SL Gullwing, Mercedes-Benz 600 Pullman, Mercedes-Benz 600SEC, hingga BMW Z1 Roadster. Pak Habibie merawat berbagai koleksi kendaraannya dengan baik. Begitupun dengan anak-anaknya seperti Mas Ilham Habibie yang turut merawat koleksi kendaraan ayahnya dengan baik," ujar Bamsoet usai mengunjungi Perpustakaan Habibie dan Ainun, di kediaman Presiden ke-3 RI BJ Habibie, di Jakarta, Kamis, 19 Okober 23.

Baca Juga: Intip 7 Keunggulan Alexandre Christie, Jam Tangan Branded yang Punya Harga Terjangkau

Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menjelaskan, berbagai koleksi kendaraan milik Presiden ke-3 RI BJ Habibie ini sangat menarik.

Seperti Mercedes Benz Gullwing yang didapat dari dalam hutan di Jambi. Mobilnya sudah jadi rongsokan dan tersangkut di atas pohon. Menurut kabar lainnya, mobil tersebut diduga miliki anggota kerajaan di Jambi yang sengaja disembunyikan pasca kemerdekaan Indonesia.

Bentuk kendaraannya yang unik sampai dikira para warga sebagai ufo (unindentified flying object) dari luar angkasa.

Baca Juga: Gibran Sambut Baik Pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD di Pilpres 2024, Sayang Tutup Mulut Dalam Hal Ini

Malah ada yang mengkeramatkan mobil ini dan menaruh sesajen. Kisah ini disisi lain menunjukan betapa hebatnya peradaban otomotif bangsa Indonesia sejak di masa lampau.

"Hingga akhirnya kendaraan tersebut ditemukan sejumlah mahasiswa ITB yang sedang KKN di desa sekitar lokasi. Pada pertengahan tahun 1980an, Pak Habibie kemudian merestorasi mobil tersebut di bengkel Dipo Motor. Sebagian besar komponennya didatangkan langsung dari Jerman," jelas Bamsoet.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat