bdadinfo.com

Ingin ke Ajang Pameran Mobil GIIAS 2023 Via KRL Commuter? Begini Rute dan Caranya - News

Ingin ke Ajang Pameran Mobil GIIAS 2023 Via KRL Commuter? Begini Rute dan Caranya (twitter @tsd_photograph)

 - Tidak terasa sudah memasuki bulan Agustus, dan ajang pameran mobil GAIKINDO Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2023 sudah didepan mata.

Ajang ini akan dimulai dari tanggal 10 Agustus-20 Agustus 2023, yang artinya kurang dari 10 hari lagi.

Pameran otomotif bergengsi dan berskala internasional ini akan diadakan di seluruh area Indonesia Convention Exhibition (ICE) yang berlokasi di BSD City, Kabupaten Tangerang.

Baca Juga: Gaikindo Jakarta Auto Week 2023 Berakhir, Sukses Tampilkan Kolaborasi antara Industri Otomotif dan Lifestyle

GIIAS merupakan pameran otomotif terbesar di Asia Tenggara dan pada penyelenggaraan ke-30 kali ini, GIIAS akan menjadi yang paling istimewa dengan menghadirkan jumlah merek terbanyak sepanjang sejarah penyelenggaraan acara tersebut.

Gelaran GIIAS 2023 akan semakin meriah dengan kehadiran 49 merek kendaraan terkemuka dunia.

Diantaranya, terdapat 29 merek kendaraan penumpang seperti Audi, BMW, Chery, Citroen, Daihatsu, DFSK, GWM Tank, Haval, Honda, Hyundai, KIA, Lexus, Maxus, Mazda.

Baca Juga: Mewah! Mobil Listrik Ini Unjuk Gigi di Ajang Gaikindo Jakarta Auto Week 2023

Selain itu, juga akan ikut serta merek-merek terkenal lainnya seperti Mercedes-Benz, MG, MINI, Mitsubishi Motors, Porsche, Seres, Subaru, Suzuki, Toyota, Volkswagen, Volvo, Wuling, Neta, Nissan, dan Ora.

Ajang GIIAS 2023 juga akan menyuguhkan lima merek kendaraan komersial yang turut ambil bagian, di antaranya Hino, Isuzu, Toyota Komersial, UD Trucks, dan Mitsubishi Fuso.

Tidak hanya kendaraan beroda empat, GIIAS 2023 juga akan menampilkan 15 merek dari kendaraan roda dua, termasuk Alva, Aprilia, Astra Honda Motor, Benelli, Exotic, Motoguzzi, Pacific, Piaggio, Polytron, Royal Enfield, Segway, Harley Davidson, Ion Mobility, Keeway, dan Vespa.

Tak ketinggalan, tiga merek karoseri yaitu Adiputro, Laksana, dan Tentrem serta lebih dari 100 merek peserta dari industri pendukung juga turut memeriahkan pameran ini.

Nah, apakah anda berminat untuk mengunjungi ajang pameran mobil terbesar dan bergengsi di Indonesia ini?.

Jika anda tinggal di daerah Jabodetabek dan berencana ingin pergi ke ICE BSD, anda bisa menggunakan KRL Commuter Line.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat