bdadinfo.com

Hasil Balap F1 GP Monaco 2023: Max Verstappen Menang Lagi, Alpine Sukses Beri Kejutan - News

Podium F1 GP Monaco 2023   (Formula 1)





- Max Verstappen lagi-lagi menunjukkan dominasinya di F1 musim 2023 usai memenangkan balapan GP Monaco hari ini.

Fernando Alonso dari Aston Martin menyusul di posisi kedua dan tim Alpine beri kejutan dengan podium perdananya di musim 2023 lewat Esteban Ocon yang berada di posisi ketiga.

Jalannya balapan F1 GP Monaco yang berlangsung selama 78 lap ini bisa dibilang cukup membosankan dan minim aksi salip-menyalip

Salah satu aksi yang paling disorot di awal balapan adalah ketika Carlos Sainz sedikit mengenai mobil Esteban Ocon di lap 11.

Baca Juga: Klasemen Pasca F1 GP Monaco: Max Verstappen dan Red Bull Tanpa Lawan

Carlos Sainz yang berusaha merebut posisi ketiga dari Esteban Ocon, melaju terlalu cepat sehingga sayap depannya sedikit mengenai mobil pembalap Alpine tersebut.

Meski ada serpihan sayap depan yang berada di trek, namun tim Ferrari meminta Carlos Sainz untuk tetap bertahan di trek.

Balapan mulai seru ketika hujan mendadak turun di lap 53, menyebabkan beberapa pembalap harus mengganti ke ban intermediate.

Fernando Alonso sempat berjudi dengan masuk pit di lap 55 dengan kembali menggunakan ban medium, namun satu lap kemudian ia kembali masuk untuk ganti ke ban intermediate setelah tahu bahwa kondisinya tidak sebaik yang ia bayangkan.

Tim Ferrari juga membuat kesalahan dengan terlambat mengganti ke ban intermediate, menyebabkan Charles Leclerc dan Carlos Sainz kehilangan banyak waktu dan posisi.

Meski ada beberapa insiden pembalap melintir hingga bersenggolan, hujan sendiri kemudian berhenti sekitar lap 66.

Max Verstappen yang sama sekali tidak bisa dikejar, akhirnya berhasil memenangkan balapan F1 GP Monaco.

Baca Juga: Klarifikasi Rumor Ketua KPK Firli Bahuri dengan Salsabila Syaira, Novel Baswedan Mengaku Merasa Bersalah

Fernando Alonso kembali menjadi penyelamat tim Aston Martin dengan berada di posisi kedua, membuatnya sudah meraih lima podium dari enam balapan F1 musim ini.

Esteban Ocon berhasil menunjukkan performa gemilang dan membawa tim Alpine meraih podium perdana di musim 2023, serta membuatnya meraih Driver of the Day di balapan ini.

Kesuksesan Esteban Ocon ini membuatnya menjadi pembalap Prancis pertama yang meraih podium di F1 GP Monaco sejak Olivier Panis meraihnya pada tahun 1996.

Pembalap tuan rumah yaitu Charles Leclerc, meraih hasil tidak memuaskan dengan hanya mampu menyelesaikan balapan di posisi keenam.

Hasil Balap F1 GP Monaco 2023:
1. Max Verstappen (Red Bull)
2. Fernando Alonso (Aston Martin)
3. Esteban Ocon (Alpine)
4. Lewis Hamilton (Mercedes)
5. George Russell (Mercedes)
6. Charles Leclerc (Ferrari)
7. Pierre Gasly (Alpine)
8. Carlos Sainz (Ferrari)
9. Lando Norris (McLaren)
10. Oscar Piastri (McLaren)
11. Valtteri Bottas (Alfa Romeo)
12. Nyck de Vries (AlphaTauri)
13. Zhou Guanyu (Alfa Romeo)
14. Alexander Albon (Williams)
15. Yuki Tsunoda (AlphaTauri)
16. Nico Hulkenberg (Haas)
17. Sergio Perez (Red Bull)
18. Logan Sargeant (Williams)

Tidak finis:
Kevin Magnussen (Haas)
Lance Stroll (Aston Martin)

Balapan F1 yang akan berlangsung selanjutnya adalah GP Spanyol di Sirkuit Catalunya pada minggu depan yaitu tanggal 4 Juni 2023.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat