bdadinfo.com

Spesifikasi Oppo Reno10 5G : Smartphone Pendahulu Oppo Reno11 dengan MediaTek Dimensity 7050 - News

Oppo Reno10 5G (oppo.com)

Sebelum Oppo Reno11 5G hadir di Indonesia, Oppo telah merilis smartphone pendahulunya yaitu Oppo Reno 10 5G.

Oppo Reno 10 5G dirilis Indonesia pada Agustus 2023 yang lalu, bersamaan dengan Reno10 Pro dan 10 Pro+, dan merupakan varian terendah dari Reno10 Series.

Meski jadi varian terendah, Oppo Reno 10 5G tetap membawa desain yang elegan.

Baca Juga: Mahfud MD Diisukan Mengundurkan Diri sebagai Menkopolhukam, Pengamat Politik: Berpotensi akan Ada Aksi-aksi Lanjutan

Bahkan, terlihat ramping dan memiliki 3D Curved Design yang membuat nyaman Ketika berada di genggaman tangan.

Oppo Reno10 5G memiliki dimensi dengan tinggi 162,43 mm, 74,19 mm lebar, ketebalan 7.99 mm dan bobot 185 gram.

Spesifikasi Reno10 5G membawa layar 3D Curved Display AMOLED, 6.7 inci dengan resolusi 2412 x 1080 pixels FullHD+.

Baca Juga: Hilirisasi Mobil Listrik Indonesia di Mata Dunia, Tantangan Global Penerus Presiden Joko Widodo?

Sehingga mendukung HDR10+, 1.07 Miliar kedalaman warna dengan refresh rate maksimum 120 hz, touch sampling rate 240 hz dengan pelindung kaca Asahi Glass AGC DT-Star2.

Layar Reno10 5G memiliki bezel yang cukup tipis dengan screen to body ratio 93 persen dengan color gamut DCI-P3 pada Mode Aktif dan 100% sRGB di mode halus.

Setelah layar, beralih ke chipset Reno10 5G yang menggunakan MediaTek Dimensity 7050, Octa Core 2.6 Ghz, fabrikasi 6 nm dan GPU ARM Mali-G68 MC4.

Baca Juga: Oke Gaspol! Riau-Sumbar Sedetik Lagi Tersambung Jalan Tol Super Canggih pada April 2024, Bikin Sumbar-Riau Semakin Lengket seperti Perangko?

Chipset tersebut ditemani RAM 8 GB (Dual Channel LPDDR4X) dan ROM 256 GB (UFS 2.2).

Adapun, dengan slot tambahan microSD dan fitur Extended RAM hingga 8 GB, sehingga RAM 8 GB bisa ditambah secara virtual menjadi 16 GB.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat