bdadinfo.com

Resep Bakso Sayur Anti Gagal, Cocok Jadi Menu Bergizi Saat Buka Puasa, Anak-anak Dijamin Suka - News

resep Bakso Sayur

- Bulan puasa telah dijalani. Momen yang sangat ditunggu-tunggu saat puasa adalah ketika ibadah bersama termasuk ketika waktu berbuka puasa tiba.

Dilansir dari video YouTube Tasyi Athasyia yang tayang pada 6 Juli 2021, terdapat resep Bakso Sayur yang cukup mudah untuk dibuat dan pastinya disukai semua kalangan termasuk anak-anak, sehingga bisa jadi salah satu hidangan saat berbuka puasa bersama.

Adapun bahan dan cara membuatnya adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Resep Ayam Bumbu Rujak ala Finalis Masterchef, Referensi Menu Buka Puasa yang Unik, Mudah, dan Dijamin Mantap

Bahan :

200 gr es batu
600 gr daging , cincang terlebih dahulu
1/4 sdt baking soda
50 brokoli, cincang halus
50 gr wortel, parut halus
4 siung bawang putih, ulek kasar,
5 sdm tepung tapioka
2 1/2 sdt penyedap rasa sapi
1 putih telur
minyak bawang putih,
2 liter air
1 buah wortel, cincang kasar
1 buah brokoli cincang kasar
1 1/2 sdm penyedap rasa
2 sdt lada
daun kelor secukupnya (sesuai selera)
Cara membuat :

Siapkan food processor/ blender, masukkan daging, es batu, dan baking soda, haluskan dan sisihkan,
Tuang adonan daging ke dalam wadah, tambahkan bawang putih, wortel, dan brokoli,
Tambahkan tepung tapioka, penyedap rasa, dan putih telur, aduk dan uleni dengan tangan (kondisi bersih) hingga tercampur rata,
Panaskan air hingga mendidih, masukkan adonan bakso yang sudah dibentuk bulat , tunggu hingga mengambang dan matang,
Angkat bakso dan tiriskan bakso ke dalam air dingin, sisihkan,

Baca Juga: Resep Ayam Crispy Bawang Putih, Referensi Menu Buka Puasa Kekinian yang Unik, Mudah, dan Dijamin Lezat
Panaskan air tunggu hingga mendidih, tambahkan minyak bawang putih, dan wortel, masak hingga wortel masak setengah matang,
Tambahkan brokoli, dan bakso tadi ke dalam kuah sop,
Tambahkan juga penyedap rasa dan lada, cicipi dan tambahkan lada dan penyedap hingga rasanya pas,
Tambahkan daun kelor yang sudah dicincang,
Bakso sayur yang nikmat dan sehat siap disajikan, bisa dinikmati oleh 5-6 orang lo. Selamat mencoba (*).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat