bdadinfo.com

Mengenal Kesultanan Siak Sri Indrapura: Kerajaan Islam dari Riau, Terbesar di Pesisir Timur Sumatera - News

Istana Asseraiyah Al-Hasyimiah. (dok. Kemendikbud)

- Kerajaan islam yang terbesar di pesisir timur Sumatra, tepatnya di kabupaten Siak, Riau. Sebelum kemerdekaan Indonesia, Kesultanan Siak Sri Indrapura masih ada ikatan darah dengan Kerajaan Johor yang ada di Jambi.

Pada waktu itu Raja recik dari Kerajaan Johor, memilih mundur dari perebutan tahta kala itu. Raja recik membuat sebuah kerajaan baru di dekat aliran sungai Buantan pada tahun 1723.

Kesultanan Siak Sri Indrapura di zaman penjajahan Belanda, Inggris maupun Jepang selalu melakukan perlawanan dan membantu Indonesia untuk merdeka.

Baca Juga: Mengenal Syekh Burhanuddin Ulakan, Ulama Sumatera Barat Pencetus Penyebaran Agama Islam Lewat Surau

Pada tahun 1945, Kesultanan Siak Sri Indrapura memproklamirkan diri sebagai bagian dalam negara kesatuan Republik Indonesia.

Saat pemerintahan Sultan ke-12, Sultan Syarif Kasim II - Abdul Jalil Saifuddin yang memerintah dari tahun 1915, memberikan bantuan sebesar 10.000 Gulden kepada Presiden pertama Indonesia.

Kesultanan Siak Sri Indrapura berdiri sebagai representasi kejayaan Kesultanan Islam Melayu di Kawasan Riau.

Baca Juga: HUT RI ke-78, Enam Ruas Jalan Tol Trans Sumatera ini Dikebut Pengerjaannya, Termasuk Sumbar

Kesultanan Siak Sri Indrapura memiliki 12 sultan sedari zaman berdirinya, siapa saja Sultan nya?

Berikut daftar nama Sultan yang memerintah di Kesultanan Siak Sri Indrapura, seperti dilansir dari laman selasar.com, Selasa, 15 Agustus 2023.

  1. Sultan Abdul Jalil Rahmat Syah / Raja Recik (1723-1745)
  2. Sultan Muhammad Abdul Jalil Muzzafar Syah / Tengku Buang Asmara (1746-1765)
  3. Sultan Ismail Abdul Jalil Jalaluddin Syah / Tengku Ismail (1765-1766 dan 1779-1781)
  4. Sultan Abdul Jalil Alamuddin Syah / Tengku Alam (1766-1780)
  5. Sultan Muhammad Ali Abdul Jalil Muazzam Syah (1766-1779)
  6. Sultan Yahya Abdul Jalil Muzzafar Syah (1781-1791)
  7. Sultan Assaidis Syarif Ali Abdul Jalil Saifuddin / Tengku Sayid Ali (1791-1811)
  8. Sultan Assaidis Syarif Ibrahim Abdul Jalil Khaliluddin / Tengku Syaid Ibrahim (1811-1827)
  9. Sultan Assaidis Syarif Ismail Abdul Jalil Jalaluddin (1827-1864)
  10. Sultan Assaidis Syarif Kasim I Abdul Jalil Saifuddin (1864-1889)
  11. Yang Dipertuan Besar Assaidis Syarif Hasyim Abdul Jalil Saifuddin (1889-1908)
  12. Yang Dipertuan Besar Assaidis Syarif kasyim II Abdul Jalil Saifuddin (1915-1945)

Baca Juga: Mengenal Sosok Ganteng Frederik Kiran Soekarno Seegers, Cucu Proklamator yang Merupakan Blasteran 3 Negara

Masa keemasan di Kesultanan Siak Sri Indrapura terjadi di zaman Sultan yang ke-10, dengan mengembangkan pengembangan infrastruktur yang berguna untuk masyarakat banyak seperti mesjid, balai rapat, dan Istana yang megah.

Istana Asseraiyah Al-Hasyimiah yang didirikan pada pemerintah Sultan ke-10, diresmikan pada pemerintahan Sultan ke-11.

Dengan berdirinya Istana Asseraiyah Al-Hasyimiah atau istana matahari timur peninggalan Kesultanan ini, kita bisa melihat bagaimana berkembangnya Kerajaan ini.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat