bdadinfo.com

Waduh! Ada 40-50 Ton Sampah setelah Perayaan Tahun Baru 2024 di Bundaran HI, Ini yang Dilakukan Dinas Lingkungan Hidup - News

Perayaan Tahun Baru 2024 di Bundaran HI Jakarta meninggalkan 40-50 ton sampah (Instagram @pakindro)

Perayaan Tahun Baru 2024 telah terjadi tadi malam. Sejumlah wilayah di Indonesia turut merayakan momen satu tahun sekali ini, termasuk di Ibukota Jakarta.

Di Jakarta sendiri ada beberapa titik perayaan pergantian Tahun Baru, salah satunya adalah Bundaran HI.

Masyarakat yang datang ke Bundaran HI disuguhkan penampilan yang beragam, mulai dari video mapping hingga adanya drone show.

Baca Juga: Salam dari Binjai! Jalan Tol Binjai Pangkalan Brandan Super Canggih Anti Polusi Udara dengan Desain Nuansa Adat Melayu

Selain itu, pada malam perayaan Tahun Baru di Bundaran HI, ada juga 11 panggung hiburan di sepanjang Jalan Sudirman Thamrin.

Mayoritas masyarakat telah memadati kawasan Bundaran HI sejak sore hari. Kemudian, situasi semakin ramai ketika menjelang malam.

Namun, di tengah meriahnya perayaan Tahun Baru 2024, sayangnya masih banyak masyarakat yang meninggalkan sampah hingga berserakan.

Baca Juga: Menggoyang Lidah! Rasakan Kenikmatan dari Seporsi Sate Padang yang Kaya Bumbu Rempah Khas Sumatera Barat

Sampah-sampah tersebut diperkirakan sebanyak 40-50 ton dengan berbagai jenis dan bentuk.

Bahkan, sampah yang ditinggalkan oleh masyarakat ini mengurai di sepanjang Jalan MH Thamrin hingga Medan Merdeka Barat.

Untuk mengatasi masalah tersebut, Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta telah mengerahkan ribuan petugas dan unit pendukung lainnya.

Baca Juga: Dikenal Suka Merantau, Ternyata Orang Sumatera Barat Masih Kalah Jauh Sama Daerah ini: 2,3 Juta Warganya Mantap Tinggalkan Kampung Halaman!

Bahkan, mereka melakukan 13 road sweeper serta menyediakan 15 truk sampah guna membersihkan sampah di kawasan tersebut.

“Untuk seluruh Jakarta personil ditegakkan lebih dari 3.180, khusus buat malam ini di seluruh wilayah Jakarta dan kita harapkan sebelum jam 5 pagi Jakarta sudah bersih kembali,” ucap Kadis Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Asep Kuswanto, sebagaimana dikutip dari video YouTube KompasTV, Senin, 1 Januari 2024.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat