bdadinfo.com

Esensi Akhlak Dalam Ajaran Islam: Mengenal Pengertian serta Jenisnya - News

Ilustrasi (Freepik/@macrovector)




- Seperti yang diketahui bahwa Akhlak adalah produk yang dihasilkan oleh setiap insan dari aqidah dan syariah yang mereka yakini. Ada 3 akhlak yang melekat dalam diri manusia yaitu; Al-‘adah (Budi pekerti), At-tabi’ah (Kebiasaan) dan As-sijiah (Tutur kata).

Ditinjau dari pengertiannya, Akhlak secara etimologi adalah berasal dari bahasa Arab “Khalaqa” yang berarti perangai, adab, maupun tabiat. Sedangkan pengertiannya secara terminologi menurut Imam Al- Ghazali, Akhlak adalah sesuatu yang menetap dalam jiwa dan muncul dalam perbuatan dengan mudah tanpa memerlukan pemikiran terlebih dahulu.

Akhlak itu sendiri sudah melekat pada diri setiap manusia yang mana akan muncul secara otomatis atau spontan dalam kehidupan sehari-hari. Ketika seorang manusia melakukan perintah agamanya secara serius maka akan terlihat pada perilaku serta perkataannya.

Baca Juga: Kota Pariaman Gelar Tabuik Photography Camp 2023, Pendaftaran Dibuka Hingga 20 Juli

Dari perilaku seorang manusia dalam kehidupannya sehari-hari inilah kita bisa menilai pribadinya, untuk Akhlak itu sendiri terbagi atas 2 golongan yaitu:

Akhlak yang Baik (Akhlakul Mahmudah)

Akhlak yang baik adalah menghilangkan kebiasaan tercela yang sudah digariskan oleh islam serta menjauhkan diri dari perbuatan tercela dan membiasakan diri melakukan apa-apa yang dianjurkan dalam ajaran agama Islam. Berikut Akhlak Mahmudah yang harus kita lakukan dalam kehidupan sehari-hari;

·       Ikhlas (Q.S Az-zumar : 11)

·       Bertaubat (Q.S An-nisa’ : 17 )

·       Bersabar (Q.S Al-baqarah : 153)

·       Bersyukur (Q.S Al-luqman :12)

·       Bertawakal (Q.S Al-mulk : 29)

·       Takut kepada Allah(Q.S Al-fatir : 28)

·       Berharap hanya kepada Allah (Q.S Az-zumar :53)

·       Berkata benar (Q.S Al-ahzab : 70)

·       Menjaga hubungan baik sesama manusia (Q.S Al-hujurat : 10)

·       Berprasangka baik (Q.S Al-hujurat : 12)

·       Pantang menyerah (Q.S Az-zumar: 53-54)

·       Tidak menganggap remeh orang lain (Q.S Al-hujurat : 11)

Akhlak yang Buruk (Akhlakul Mazmumah)

Baca Juga: Mengalami Kemajuan Signifikan, Tol Padang - Pekanbaru Ditargetkan Beroperasi Akhir 2023

Berkebalikan dengan Akhlak yang baik, Akhlak yang buruk adalah semua perbuatan yang tidak sejalan atau dilarang untuk dilakukan dalam ajaran islam. Akhlak ini harus dijauhi dan jangan pernah dilakukan. Apabila dilakukan akan mendatangkan kemudharatan bagi manusia, berikut akhlak tercela yang dilarang dalam islam;

·       Syirik (Q.S An-nisa’ : 116)

·       Durhaka kepada orang tua (Q.S Al-isra’ : 23)

·       Berduaan dengan yang bukan muhram (Q.S Al-isra’ : 32)

·       Sombong (Q.S Al-luqman : 18)

·       Iri hati dan Dengki (Q.S An-nisa’ : 32)

·       Berburuk sangka (Q.S Al-hujurat : 12)

·       Tidak punya rasa malu (Q.S Al-a’raf : 179)

·       Berdusta (Q.S Az-zumar : 03)

·       Pemarah (Q.S Ali-imran : 134)

·       Memakai narkoba,minum minuman keras, memakan makanan yang tidak halal (Q.S Al-maidah : 53)

·       Penakut (Q.S Al-maidah : 44)

·       Adu domba (Q.S Al-qalam : 10-12). ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat