bdadinfo.com

Tiga Daerah Sumatera Barat Waspada Hidrometeorologi Basah, Hujan Lebat Berpotensi Turun Hingga Minggu - News

Bencana hidrometeorologi basah landa tiga wilayah Sumatera Barat (Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) )

- Tiga wilayah di Sumatera Barat dilanda bencana hidrometeorologi basah, yakni banjir dan longsor.

Bencana hidrometeorologi basah ini melanda sejumlah tempat di Kabupaten Agam, Padang Pariaman, dan Kota Padang.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sumatra Barat mengimbau, masyarakat meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi bencana hidrometeorologi basah.

Baca Juga: Banjir Masih Melanda Kota Padang, Wakil Walikota Buka Posko Pengungsi untuk Korban Banjir

Peringatan dini dikeluarkan. Sumatera Barat masih berpotensi hujan lebat disertai petir atau kilat dan angin kencang pada Jumat, 14 Juli 2023 hingga Minggu, 16 Juli 2023.

BPBD Provinsi Sumatera Barat melaporkan, tiga wilayah administrasi terdampak bencana, yaitu Kabupaten Agam, Padang Pariaman, dan Kota Padang.

Longsor di Jorong Pantas, Kabupaten Agam, dilaporkan menyebabkan dua warga hilang dan belum diketemukan.

Baca Juga: 2 Rumah di Koto Malintang Agam Rusak Parah Dihantam Longsor, Warga Mengungsi Sementara

Bencana longsor di beberapa titik kabupaten Agam menyebabkan kerusakan bangunan dan prasarana.

Sejumlah kerusakan juga terjadi di Jorong Alai Nagari Koto Melintang. Material longsor menutup ruas jalan provinsi, sehingga tidak bisa diakses kendaraan.

Bencana longsor terjadi di Jorong Muko-muko. Imbasnya, dua unit rumah rusak.

Baca Juga: Sejarah Tari Rantak, Karya Seni yang ‘Dilahirkan’ Sang Maestro Tari Gusmiati Suid

Dampak longsor juga melanda beberapa rumah di Jorong Sigiran, Jorong Pantas, dan Jorong Batunangai.

Beberapa daerah terdampak longsor di Kabupaten Agam antara lain, Jorong Pandan, Jorong Sungai Tampang, dan Jorong Galapung.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat