bdadinfo.com

Walinagari di Pesisir Selatan Sumatera Barat Bertemu Vasco Ruseimy, Bahas Potensi dan Masa Jabatan 9 Tahun - News

Bakal calon legislatif Partai Gerindra, Vasco Ruseimy memanfaatkan momen pulang kampungnya untuk berdiskusi dengan beberapa Walinagari di Pesisir Selatan, Sumatera Barat.

- Bakal calon legislatif Partai Gerindra, Vasco Ruseimy memanfaatkan momen pulang kampungnya untuk berdiskusi dengan beberapa Walinagari di Pesisir Selatan, Sumatera Barat.

Bacaleg Dapil 1 Sumbar ini, bertemu dengan Walinagari Salido Sari Bulan dan Koto Rawang, Sabtu 22 Juli 2023.

Dalam pertemuan itu, bacaleg muda Sumbar tersebut diskusi membahas potensi nagari dan masa jabatan Walinagari (kepala desa) yang mana ada wacana 9 tahun masa jabatan.

Baca Juga: Profil Malahayati, Laksamana Wanita Pertama di Dunia dari Aceh Penumpas Cornelis de Houtman

"Sekarang isu masa kepemimpinan di tingkat desa (nagari) ini lagi hangat, ternyata dua Walinagari ini setuju dengan rancangan peraturan tersebut," terang Vasco dalam keterangannya dikutip , Minggu 23 Juli 2023.

Walinagari asal Kabupaten Pesisir Selatan menilai masa kepemimpinan 9 tahun tersebut, bisa memudahkan kinerja Walinagari. Khususnya, dalam menyalurkan anggaran fasilitas dan sosialisasi mengenai kebutuhan masyarakat tingkat nagari.

Walinagari itu berharap pada Ketua DPP Gerindra tersebut untuk menyurakan percepatan ketuk palu pembahasan masa jabatan kepala desa ini. Supaya menambah spirit kepala desa membangun desanya.

Baca Juga: Profil Malahayati, Laksamana Wanita Pertama di Dunia dari Aceh Penumpas Cornelis de Houtman

"Tadi juga ada permintaan untuk pengembangan dalam sektor pertanian di kedua nagari tersebut," terang Vasco.

Sektor pertanian di dua nagari itu menurutnya sangat potensial, hasil pertanian yang sangat menonjol diantaranya kopi, beras dan durian.

Hasil kopi di daerah tersebut bisa mencapai 15 ton per bulan, hanya saja para petani terkendala di bagian promosikan dan distribusikan ke buyer.

Baca Juga: Bikin Merinding, Mengulik Hantu-hantu Cerita Rakyat Terkenal yang ada di Setiap Provinsi di Sumatera

Perihal pendidikan dan sosialisasi, bisa mengarahkan dan mendorong pemerintah bisa menganggarkan untuk SDM tenaga guru dan ahli di nagari ini

Serta sektor pendidikan dan sosialiasi, harus ada support dari sejumlah pihak, karena anggaran BUMNag (Badan Usaha Milik Nagari) banyak terserap di sini, sehingga memperlambat pembangunan dan fasilitas umum di nagari.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat