bdadinfo.com

Kondisi Terkini Try Sutrisno Mantan Wakil Presiden ke 6, Simak Profil, Agama dan Karir Selengkapnya - News

Kondisi terkini Try Sutrisno mantan Wakil Presiden ke 6, simak profil, agama dan karir selengkapnya  (Twitter Jimly)

- Mantan Wakil Presiden Try Sutrisno dalam keadaan sakit dan dirawat di RSPAD, Gatot Soebroto, Jakarta Pusat. Bagaimana kondisi terkini Try Sutrisno yang Kondisi terkini Try Sutrisno merupakan Wakil Presiden ke-6, yuk simak Profilnya.

Dalam kondisi terbaring di rumah sakit, kemarin Try Sutrisno dibesuk oleh beberapa tokoh di antaranya Prabowo Subianto, Gatot Nurmantyo, AM Hendpropriyono dan Jimly Asshiddiqie.

Sebelumnya, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto membagikan fotonya saat menjenguk Try Sutrisno yang tengah terbaring sakit di RSPAD Gatot Soebroto. Bagaimana kabar terkini Try Sutrisno.
 
 
Momen Prabowo menjenguk Try Sutrisno dibagikannya dalam sebuah postingan di akun Instagramnya, @prabowo, Rabu, 21 Desember 2022.
 
Serta dijenguk juga oleh mantan panglima TNI yakni Gatot Nurmantyo, dalam postingan Instagramnya ia juga mendoakan Try Sutrisno.
 
"Mantan Wakil Presiden RI ke-6 Jenderal TNI (Purn) Tri Sutrisno saat ini sedang Sakit. Mohon doanya Semoga Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa mengangkat penyakitnya dan Beliau sehat dan Bugar Kembali. Aamiin YRA,” demikian disampaikan Gatot di akun Instagram @nurmantyo_gatot.
 
 
Adapun profil mantan Wakil Presiden Republik Indonesia ke-6 itu sebagai berikut yuk simak selengkapnya.
 
Nama lengkap Try Sutrisno, lahir pada 15 November 1935 (umur 81) di Surabaya, Jawa Timur. Try Sutrisno beristri Tuti Sutiawati. Tercatat Try sutrisno beragama Islam.
 
Try Sutrisno termasuk salah satu Wakil Presiden Indonesia yang berasal dari golongan Militer, sebenarnya ada beberapa Wakil Presiden yang memang memiliki latar belakang Militer.
 
 
Hal tersebut tentu saja tidak aneh karena pada masa kekuasaan Presiden Soeharto, Presiden Soeharto adalah seorang prajurit militer.
 
Try Sutrisno dikenal sebagai seorang negarawan yang jujur, bersahaja, loyal, berdedikasi tinggi dan berpendirian teguh.
 
Berikut perjalanan karir Try Sutrisno sebagai wakil presiden:
 
Wakil Presiden RI ke-6
 
- Masa jabatan : 11 Maret 1993 - 10 Maret 1998 
- Presiden : Soeharto 
- Didahului oleh : Sudharmono 
- Digantikan oleh : Bacharuddin Jusuf Habibie 
 
 
Panglima Angkatan Bersenjata Republik Indonesia ke-7 
 
- Masa jabatan : 27 Februari 1988 - 19 Februari 1993 
- Presiden : Soeharto 
- Didahului oleh : L.B. : Moerdani 
- Digantikan oleh : Edi Sudrajat.(*)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat