bdadinfo.com

Prediksi, Analisis dan Jadwal Laga Penentu Grup D Piala Dunia Denmark vs Australia - News

Hasil Denmark vs Tunisia Piala Dunia 2022: Elang Kartago Menahan Tim Dinamit, Imbang 0-0/fifa.com

Jakarta, - Duel seru akan tersaji dalam pertemuan Timnas Australia vs Denmark di matchday ketiga alias pamungkas Grup D Piala Dunia 2022. Laga itu akan digelar di Stadion Al Janoub, Al Wakrah, Qatar, Rabu (30/11/2022) pukul 22.00 WIB.

Baik Australia maupun Denmark sama-sama mengincar satu tiket tersisa untuk ke babak 16 besar menyusul Prancis yang telah lebih dulu lolos.

Australia menempati posisi kedua klasemen Grup D dengan 3 poin sedangkan Denmark berada di bawahnya yang terpaut dua angka.

Baca Juga: Dramatis! Prancis Berhasil Tumbangkan Denmark di Menit Terakhir

Australia yang berbekal kemenangan di pertandingan terakhir tentu sangat percaya diri. Mereka hanya butuh hasil imbang guna menemani Prancis yang lolos terlebih dahulu ke babak 16 besar.

Dengan kondisi ini, Denmark sendiri wajib meraih kemenangan atas Australia jika ingin menjaga asa lolos ke 16 besar. Sebab dengan begitu, mereka akan mengemas 4 poin.

Jika menilik rekor pertemuan, Denmark sedikit lebih unggul dibandingkan Australia. Mereka menang 2 kali, sekali seri, dan imbang atas lawannya.

Baca Juga: Buntut Larangan Ban Lengan Pelangi di Piala Dunia 2022, Denmark Ajak Inggris Tinggalkan FIFA

Berikut head to head Australia vs Denmark:

21-06-2018 - Denmark 1-1 Australia (Piala Dunia)
02-06-2012 - Denmark 2-0 Australia (Persahabatan)
01-06-2010 - Australia 1-0 Denmark (Persahabatan)
06-02-2007 - Australia 1-3 Denmark (Persahabatan))

Jadwal Australia vs Denmark di Piala Dunia 2022
Waktu: Rabu, 30 November 2022 pukul 22.00 WIB
Venue: Al Janoub Stadium, Al Wakrah
Wasit: Mustapha Ghorbal (Aljazair)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat