bdadinfo.com

Alasan Barang Fashion Mewah Memiliki Harga Selangit dan Bikin Kantong Kering - News

Ilustrasi (Freepik/senivpetro)



 

Bicara soal fashion pasti lepas dari merek. Orang-orang berlomba-lomba untuk mendapatkan barang branded yang mewah.

Jika barang tersebut sudah tergolong branded, maka barang itu tidak lepas dengan harganya yang fantastis.

Branded, mewah, dan mahal adalah tigal hal yang sulit dipisahkan. Jika ada orang yang melihat seseorang mengenakan pakaian yang brand mewah pastilah mereka bisa menebak harganya mahal.

Namun kenapa fashion mewah yang memiliki brand ternama umumnya dijual dengan harga fantastis? Berikut penjelasannya lebih lanjut.

Baca Juga: Desa Palak Aneh Kota Pariaman Jadi Lokasi Panen Raya Padi Sawah oleh Kementan RI

1.      Pembeli ingin merasa spesial

Umumnya orang yang membeli barang mewah akan setia dengan brand tertentu. Karena memiliki keyakinan dan pandangan sendiri soal harga.

Bagi mereka semakin mahal harga barang maka dinilai semaik mewah dan awet.

Persepsi tersebut membawa mereka merasa istimewa karena hanya orang tertentu yang mampu membeli barang yang mahal.

Selain itu, harga mahal sering dijadikan sebagai penanda kesuksesan seseorang. Semakin mahal harga barang yang mereka miliki, secara otomatis akan dipandang semakin sukses.

Baca Juga: 500 Paket Sembako Presiden RI Dibagikan kepada Pedagang Pasar Pariaman

2.      Konsep untuk menaikan harga

Ada kemungkinan bahwa benang, jarum, dan bahan lain yang digunakan untuk membuat brand mewah sama dengan digunakan brand lain.

Namun yang membedakan adalah brand mewah memiliki citra dan nilai jual yang tinggi.

Selain itu brand mewah sering ditampilkan untuk acara bergengsi atau digunakan selebriti papan atas. Konsep tersebut bisa mendongkrak nilai jual sebua produk.

3.      Mewah karena harga mahal

Kata mewah memang tidak dipisahkan dengan harga mahal. Bagaimana tidak, sebuah tas tidak akan masuk dalam kategori mewah jika harganya tidak fantastis.

Tas itu hanya akan masuk dalam kategori tas pasaran jika harganya standard an sebagian besar orang bisa membelinya dengan mudah.

Baca Juga: Inilah Menu Andalan Restoran Padang Payakumbuah Milik Arief Muhammad yang Jadi Favoritnya Raditya Dika

4.      Daya tahan produk

Selain simbol kesuksesan maupun kelas sosial, banyak pembeli yang membeli barang mewah karena daya tahan barang itu sendiri.

Mereka rela mengeluarkan uang lebih banyak untuk mendapatkan sesuatu yang lebih tahan lama dan berkualitas.

Ada jaminan bahwa brand mewah tentulah bukan barang yang dibuat sembarangan. Brand mewah selalu menggunakan bahan kualitas premium.

Jika ada cacat sedikit, barang itu tidak akan dipajang dan dijual karena quality control yang ketat dan sempurna.

5.      Jumlah terbatas

Ada faktor selain digunakan oleh seleb atau dipakai event bergengsi, yaitu jumlahnya yang terbatas atau langka.

Semakin langka maka semakin mahal, karena ada banyak orang yang berebutan untuk mendapatkan sebagai barang yang exclusive.

Bisa dikatakan jumlah permintaan barang sangatlah tinggi tapi jumlah yang ditawarkan hanya terbatas.

Hal tersebut hanya untuk orang yang rela membayar dengan harga setinggi apapun demi mendapatkan kepuasan dan nilai tersendiri.

Itulah beberapa alasan barang brand dijual dengan harga selangit. Jadi tidak hanya menawarkan kualitas saja, tetapi ada banyak hal lain yang dapat meningkatkan nilai jual barang branded.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat