bdadinfo.com

Wow! Jalan Tol di Riau ini Ukir Prestasi Membanggakan, Jadi Tol Pertama Dunia yang Bisa Bangun Proyek Keren ini - News

Salah satu jalan tol di Provinsi Riau yang juga bagian dari Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) ini berhasil mengukir prestasi di dunia infrastruktur internasional. (Instgram: info_binamarga)

- Sebuah kabar membanggakan datang dari salah satu ruas jalan tol rangkaian mega proyek Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS).

Kabar tersebut mengenai prestasi yang berhasil diukir salah satu jalan tol bagian dari Jalan Tol Trans Sumatera.

Jalan tol tersebut berhasil membangun sebuah proyek infrastruktur keren dan menjadi inovasi pertama yang hadir di dunia infrastruktur.

Baca Juga: Asyik! Dapat Dana Segar Sebesar Rp18,6 Triliun, Tol Padang-Sicincin di Sumatera Barat Makin Mantap Rampung di Tahun 2024: Nggak Banyak Alasan Lagi

Prestasi yang ditorehkan tidak hanya mencakup infrastruktur di Indonesia saja, jalan tol ini berhasil menjadi yang pertama membangun proyek ini di dunia.

Diketahui, jalan tol yang dimaksud adalah Jalan Tol Pekanbaru Dumai yang berada di Provinsi Riau

Jalan Tol Pekanbaru Dumai di Provinsi Riau ini menjadi jalan tol pertama di dunia dengan fasilitas underpass atau jalan yang dibangun di bawah untuk pergerakan dari gajah.

Baca Juga: Horee! 5 Ruas Jalan Tol Trans Sumatera ini Tuntas di Tahun 2024, Salah Satunya Tol Padang-Sicincin di Sumatera Barat

Dibangun di atas area yang kerap dilintasi berbagai hewan salah satunya gajah, Jalan Tol Pekanbaru Dumai ini pun dibangun dengan underpass khusus untuk menunjang penyebrangan.

Ruas Jalan Tol Pekanbaru Dumai ini merupakan salah satu ruas yang terletak di Provinsi Riau yang menghubungkan Pekanbaru dengan Kandis dan Dumai.

Jalan Tol Pekanbaru Dumai ini dibangun dengan panjang total lintasan mencapai 135 km dengan nilai investasi sebesar Rp16,210 triliun menurut Komite Percepatan Penyediaan Infrastruktur Prioritas (KPPIP). 

Baca Juga: Dikebut Mati-Matian! 927 Km Jalan Tol Trans Sumatera Siap Dirampungkan di Tahun 2024: Tol di Pulau Sumatera Makin Panjang

Ruas Jalan Tol Pekanbaru Dumai ini terbagi kedalam 6 seksi yakni:  

Seksi I Pekanbaru - Minas, Seksi II Minas - Kandis, Seksi III Kandis Selatan - Kandis Utara, Seksi IV Kandis Utara - Duri Selatan, Seksi V Duri Selatan - Duri Utara, Seksi VI Dumai Junction Duri. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat