bdadinfo.com

Sejarah Blok Rokan, ‘Harta Karun’ Kebanggaan Warga Riau yang Sempat Lepas Hampir 1 Abad - News

Ilustrasi blok rokan di Riau (Pixabay.com)

Wilayah Kerja Rokan yang terletak di Provinsi Riau, merupakan salah satu wilayah kerja minyak bumi tertua dan terbesar di Indonesia.

Kegiatan survei geologi untuk pencarian minyak bumi di wilayah ini dimulai sejak 1864, sudah berlangsung selama 157 tahun.

Meskipun demikian, hasil dari kegiatan pencarian tersebut baru terwujud setelah Caltex menemukan lapangan Duri pada 1941, diikuti dengan penemuan lapangan Minas pada 1944.

Baca Juga: Apa Kabar Smartphone Realme 10 Pro 5G di Tahun 2024? Simak Spesifikasi dan Harga Terkini..

Pada 1930, pada masa pemerintahan Hindia Belanda, Standard Oil Company of California atau Socal bekerja sama dengan pihak Belanda untuk membentuk Nederlandsche Pacific Petroleum Maatschappij (NPPM).

NPPM menjadi cikal bakal dari PT Chevron Pacific Indonesia, seperti yang dikenal saat ini.

Dalam perjalanan ekspedisi yang berlanjut melalui serangkaian upaya eksplorasi, dengan pengeboran hampir 3.000 lubang, geologis dari Socal akhirnya berhasil menemukan potensi minyak di Lapangan Duri, Bengkalis.

Baca Juga: Perhatian! Usai 5 Bulan Beroperasi Gratis, Jalan Tol di Sumatera Selatan Ini Dikabarkan Segera Bertarif, Ruas Mana?

Penemuan kedua lapangan tersebut mendorong pengembangan dan pembangunan fasilitas.

Sehingga, lapangan Minas dapat diproduksi pertama kali pada 1951, diikuti oleh lapangan Duri pada 1958.

Berikutnya, pada April 1952, Lapangan Minas memulai produksi minyak untuk pertama kalinya, diikuti oleh Lapangan Duri pada Februari 1954.

Baca Juga: Berikut Sinopsis dari Film Spy x Family Code: White, Loid Forger Berselingkuh?

Produksi minyak dari kedua lapangan tersebut mencapai 42.800 barel per hari.

Dari saat pertama kali minyak diangkat pada 1952 hingga berakhirnya Production Sharing Contract Chevron di Blok Rokan pada 8 Agustus 2021, total produksi minyak mentah dari Blok Rokan dan tiga blok lainnya telah mencapai 12 miliar barel.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat