bdadinfo.com

Ini Pejabat di Riau Lainnya yang Ikut Terseret Kasus OTT Bupati Meranti - News

pihak yang diamankan sudah tiba di Gedung Merah Putih KPK.

- Seorang anggota Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Riau, berinisial F, berhasil diamankan tim Penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang digelar pada Kamis, 6 April 2023.

Sebelumnya, KPK menginformasikan bahwa sudah ada 25 orang yang berhasil diamankan oleh tim penindakan saat menggelar OTT di Kabupaten Kepulauan Meranti.

Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri, menjelaskan, anggota BPK Riau bersama Bupati Meranti sudah tiba di gedung merah putih KPK.

Baca Juga: Resep Bakso Sayur Anti Gagal, Cocok Jadi Menu Bergizi Saat Buka Puasa, Anak-anak Dijamin Suka

"Saat ini, pihak yang diamankan sudah tiba di Gedung Merah Putih KPK. Ada dua orang, yaitu Bupati Kepulauan Meranti. Dan satu orang anggota tim BPK perwakilan Riau," kata Ali Fikri, Jumat 7 April 2023.

"Setidaknya ada 8 orang yang sudah diamankan di gedung merah putih KPK, untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Selebihnya dilakukan pemeriksaan di Kabupaten Kepulauan Meranti dan di Pekanbaru," lanjut Ali Fikri.

Dalam operasi tersebut, penyidik juga melakukan penyitaan terhadap sejumlah uang tunai yang dijadikan sebagai barang bukti.

"Untuk bukti uang sementara kami apstikan tim juga mengamankannya. Jumlah masih terus dihitung dan akan dikonfirmasi kepada beberapa pihak yang diamankan," ucap Ali Fikri.

Baca Juga: Resep Bakso Sayur Anti Gagal, Cocok Jadi Menu Bergizi Saat Buka Puasa, Anak-anak Dijamin Suka

KPK memastikan akan menindak segala bentuk tindak pidana korupsi. Tindakan itu akan dilakukan jika masih dalam wewenang lembaga merah putih tersebut.

Penyidik KPK menjelaskan, sedikit atau banyak sama saja itu perbuatan korupsi, bahkan saat menerima janji dengan disertai transaksi terkait penyalahgunaan jabatan atau sebagai penyelenggara sudah masuk kategori tindak pidana korupsi. ***

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat