bdadinfo.com

Benny Wenda Minta Media Asing Diizinkan Liput Konflik Papua: Indonesia Selalu Gunakan Cerita Satu Arah - News

enny Wenda berbicara tentang Papua Barat dalam sebuah wawancara (abc.net.au)

Ketua Persatuan Gerakan Pembebasan Papua Barat Benny Wenda mengaku sudah meminta TPNPB untuk melakukan negosiasi damai.

Pemimpin kemerdekaan Papua Barat ini turut menyampaikan simpatinya kepada keluarga pilot Susi Air Phillip Mehrtens.

Benny Wenda juga meminta agar pilot Selandia Baru tersebut untuk dilepaskan secara aman dan damai.

Baca Juga: Liga Spanyol Preview Real Betis vs Real Sociedad, Cek Prediksi Skor, Head to Head dan Susunan Pemain

“Jadi itu yang sudah kami kerjakan,” ujar Benny seperti dikutip dalam video wawancaranya bersama ABC Pacific, 20 April 2023 lalu.

Dalam wawancara itu, Benny Wenda juga menyampaikan bahwa rakyat sipil ikut terdampak dengan adanya konflik antara TNI dan TPNPB.

“Masih banyak rakyat sipil yang bersembuyi di gunung-gunung,” kata Benny Wenda menerangkan.

Baca Juga: Gempa 7,3 Magnitudo Guncang Mentawai, Warga Padang Padati Jalur By Pass untuk Mengungsi

“Mereka sudah bersembunyi sejak 2018 hingga kini, di daerah-daerah seperti Intan Jaya, Puncak Jaya, dan lainnnya,” katanya.

Menurut Benny, kekerasan ini bukan keinginan rakyat Papua, melainkan datang dari pasukan militer Indonesia.

“Saya pikir jelas Indonesia menginginkan kekerasan, bukan permintaan kami,” ujar Benny Wenda.

Baca Juga: BMKG: Tetap Tenang! Peringatan Dini Tsunami Sumut Dampak Gempa 6,9 Sumbar Dicabut, Lakukan Ini Segera

“Permintaan kami jelas ingin selesai secara damai,” ujarnya menambahkan.

Menurutnya, Indonesia sengaja menggunakan konflik yang belum lama terjadi itu sebagai alasan untuk mengirim lebih banyak pasukan ke Papua.

“Ini mengingatkan saya dengan masa kecil saya pada tahun 1977 di Papua,” kata Benny mengenang masa kecilnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat