bdadinfo.com

Staf MUI Ditembak Saat Akan Naik Lift, Anwar Abbas Ungkap Kronologi - News

Staf MUI ditembak saat akan naik lift setelah didesak pelaku yang ingin ketemu Ketua MUI

-- Wakil Ketua MUI Anwar Abbas sebut bahwa salah satu Staf MUI ditembak saat akan naik lift setelah si pelaku penembakan mendesak ingin bertemu dengan Ketua MUI. 

Anwar Abbas menerangkan bahwa saat peristiwa terjadi sedang ada rapat rutin pimpinan di lantai empat.

Namun saat rapat berlangsung Anwar memaparkan bahwa salah satu ketua mengintrupsi bahwa ada penembakan di lantai bawah. 

Baca Juga: Kemenkumham akan Dalami Laporan Bisnis Sel Mewah

"Kalau yang terjadi itu adalah kami sedang rapat di lantai 4. Hari selasa itu merupakan rapat rapat rutin pimpinan. Namun tiba-tiba jam 11 salah seorang ketua menginterupsi ada penembakan di bawah. Lalu di cek kebawah, memang benar terjadi penembakan," ujar Anwar Abbas sebagaimana dilansir dari kanal Youtube KompasTV pada Selasa, 2 Mei 2023.

Bahkan Anwar Abbas juga menyebutkan bahwa pelaku penembakan Kantor MUI Pusat tersebut ternyata sudah tiga kali datang ke kantor Majelis Ulama Indonesia Pusat. 

"Kepala kantor menceritakan bahwa orang yang bersangkutan itu sudah 2 kali datang ke MUI dan ini kali ketiga (pelaku datang) katanya," jelas Wakil Ketua MUI tersebut.

Baca Juga: Kehidupan Gelap Tapi Napi Betah, Tio Pakusadewo Sebut Karena Adanya Bisnis Haram yang Hasilkan Banyak Uang

Yang tidak-disangka-sangka juga, Anwar Abbas bahwa menyebutkan bahwa pelaku penembakan Kantor MUI Pusat tersebut medakwakan dirinya sebagai nabi. 

"Ini kali ketiganya dan dia mendakwakan dirinya sebagai nabi. Dia asalnya dari lampung dan dia mendakwakan diri sebagai nabi dan ingin ketemu ketua MUI," sambungnya.

Karena di kantor MUI tersebut ada sekitar 10 ketua, menurut Anwar resepsionis yang ditemui oleh pelaku pun bertanya lebih lanjut siapa ketua MUI yang ingin dia temui.

Karena si pelaku penemnakan mendesak terus, maka pegawai Kantor MUI Pusat itu pun bermaksud untuk naik ke lantai 4 untuk menyampaikan bahwa ada tamu yang ingin bertemu dengan Ketua MUI.

Namun nahasnya sebelum si petugas itu masuk lift, disitulah terjadi peristiwa penemakan. 

"Nah, karena dia mendesak terus, petugas ingin naik ke atas untuk memberitahukan bahwa ada tamu. Tapi sebelum dia masuk lift disitulah terjadi penembakan," papar Anwar Abbas. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat