bdadinfo.com

Waduh! Jalan di India Kena Tipu Proyek, Harusnya Diaspal Malah Hanya Ditutup Karpet - News

Perbaikan jalan di India tak sesuai prosedur. (Oddity Central)

– Masyarakat desa di India terkena tipu proyek pengaspalan jalan dimana jalan yang rusak tidak diaspal melainkan hanya ditutup karpet saja.

Jalanan rusak ini tidak kunjung diaspal dirasak oleh masyarakat di Desa Karjat-Hast Pokhari, District Jalna, Maharashtra, India.

Mereka sudah lama memohon untuk dibangun kembali jalanan yang rusak ke perwakilan daerah. Akhirnya, bulan lalu permohonan mereka terkabul.

Mereka pun mempunyai harapan untuk bisa merasakan jalanan yang mulus saat proyek pengaspalan dilakukan.

Baca Juga: Begini Kondisi Terkini Baby N, Balita Positif Narkoba di Samarinda Karena Kelakuan Tetangga

Baca Juga: Bank Nagari Lepas 621 CJH Secara Serentak, 167 di Antaranya Nasabah Cabang Utama

Baca Juga: Menakjubkan! Inilah 5 Desa Wisata Terindah dengan Sumber Daya Alam Melimpah di Sumatera Barat

Mereka pun juga melihat proses pengaspalan yang sudah menutupi jalan tanah di desa mereka.

Namun, kegembiraan masyarakat India ini tidak bertahan lama karena diketahui bahwa proyek pengaspalan ini hanya abal-abal saja.

Rupanya jalan tanah ini hanya ditutupi karpet dan diberi lapisan aspal begitu saja.

Penduduk desa pun emosi hingga mereka mengangkat karpet di jalan tersebut. Tidak butuh usaha yang keras, karpet itu terlepas dari tanah dengan mudah.

Dikutip dari Oddity Central, terdapat sebuah video penduduk desa yang tidak puas dengan perbaikan jalan mereka dan viral di media sosial.

Mereka mengkritik perusahaan proyek yang bertanggung jawab untuk pengaspalan di desa mereka sambil mengangkat karpet aspal itu.

Baca Juga: Kejanggalan Penanganan Kasus Penganiayaan David Ozora, Asuransi Sempat Ditolak Rumah Sakit

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat