bdadinfo.com

Malu-Maluin! Bek Timnas Thailand Jonathan Khemdee Lempar Medali Perak ke Penonton Usai Gagal Juara - News

Bek Timnas Thailand U-22 Jonathan Khemdee. (dok. Reuters)

Salah satu sosok yang menjadi sorotan dalam laga final sepak bola Sea Games 2023 semalam, Selasa, 16 Mei 2023, adalah bek Timnas Thailand, Jonathan Khemdee.

Jonathan Khemdee yang keturunan Denmark-Thailand ini dijuluki si provokator oleh netizen Indonesia. Penampilannya di laga semalam ternyata tak berbanding dengan besar mulutnya.

Bahkan, Jonathan Khemdee harus mandi duluan sebelum laga berakhir akibat terkena kartu kuning kedua di babak perpanjangan waktu.

Baca Juga: Anies Baswedan Bikin Denny Siregar Disemprot: Dedengkot BuzzeRp Tak Ngerti, Ijazahmu Asli Kan Den?

Nelangsa Jonathan Khemdee makin menjadi-jadi usai Timnas Thailand remuk di tangan Timnas Indonesia dengan skor akhir 5-2.

Dalam momen penyerahan medali, lagi-lagi bek jangkung itu menjadi sorotan. Usai turun dari panggung, Jonathan Khemdee berjalan ke arah tribun penonton.

Medali perak serta boneka maskot Sea Games 2023 yang diberikan panitia ia lempar ke arah penonton, seperti dilansir dari laman okezone.com.

Aksi tidak terpuji ini tak patut ditiru karena tidak menghargai panitia yang telah menyelenggarakan acara. Di sisi lain, biasanya medali apapun disimpan pemain sebagai bentuk motivasi dari rangkaian perjalanan karir sepak bola mereka.

Baca Juga: Arinal Djunaidi, Gubernur Lampung yang Enggan Diliput, Kini Malah Masuk Media Prancis!

Atau Jonathan Khemdee bisa saja menggunakan medali itu untuk membeli kebutuhan hidup jika sudah pensiun dan tidak punya keterampilan lain selain banyak bicara.

Bahkan, medali perak itu juga bisa ia gunakan untuk kerokan jikalau usai pertandingan final Sea Games 2023 yang berlangsung malam hari itu membuat dirinya mual-mual karena masuk angin.

Intinya, alangkah baiknya jika pemberian dan penghargaan disimpan dengan baik, se-kecewa atau se-tidak suka apapun kita saat itu.

Sementara itu, Timnas Indonesia nyayurin Thailand dalam laga Final Sea Games 2023 Cabor Sepak Bola lewat dwigol Ramadhan Sananta, serta masing-masing Irfan Jauhari, Fajar Fathur Rahman, dan Beckham Putra.

Baca Juga: Arinal Djunaidi, Gubernur Lampung yang Enggan Diliput, Kini Malah Masuk Media Prancis!

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat