bdadinfo.com

Fakta Tentang Pulau Ular Sumatera Barat yang Tak Berpenduduk, Benarkah Banyak Ular Seperti Namanya? - News

Fakta Tentang Pulau Ular Sumatera Barat yang Tak Berpenduduk, Benarkah Banyak Ular Seperti Namanya? (Ilustrasi foto Pixabay.com/grebmot)

Sumatera Barat memiliki banyak pulau-pulau kecil dan masih tersembunyi karena memang tidak dihuni.

Salah satunya yakni Pulau Ular terletak di bagian barat Pulau Sikuai yang kecil dan tak berpenduduk.

Pulau yang berada tepatnya Kecamatan Bungus Teluk Kabung, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat ini ternyata menjadi salah satu destinasi wisata alam yang masih tersembunyi loh, nah ada apa saja sih di pulau ini?

Baca Juga: Sama-Sama Enak! Ternyata Ada 3 Jenis Sate Padang yang Serupa tapi Beda Loh, Sudah Pernah Coba Semua? 

Masyarakat yang bermukim di sekitar pulau ini kerap menamai pulau ini dengan sebutan Pulau Ula atau Pulau Ular Sikowai dan kata ula berasal dari Bahasa Minangkabau yang berarti ular.

Untuk bisa mencapai pulau tak berpenduduk ini, wisatawan dapat berkunjung dengan waktu tempuh yang relatif singkat yakni hanya sekitar 15 menit saja.

Perjalanan menuju ke pulau kecil nan mungil ini dapat dimulai dari daerah Sungai Pisang dengan menggunakan kendaraan berupa kapal motor.

Baca Juga: Wow! Rupanya Sumatera Barat Punya Masjid Baru Megah yang Dibangun Mirip Kabah di Kabupaten Ini 

Asal muasal penamaan pulau ini sebagai Pulau Ular adalah karena jika dilihat dari kejauhan, penampakan pulau ini terlihat seperti ular.

Mengapa demikian? Hal ini karena adanya faktor kontur pulau yang berada di bagian sebelah barat dan timur pada pulau ini yang memiliki karang.

Nah karang tersebutlah yang kemudian bentuknya memanjang dan sedikit berliku menyerupai bentuk seekor ular yang lazimnya terlihat.

Baca Juga: Wow! Deretan Danau Terindah dan Terbesar di Indonesia dan Sudah Mendunia, Sumatera Borong 4 Spot

Bentuk kontur pulaunya yang unik justru menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan, tetapi tenang saja, jangan keburu ngeri duluan karena p membayangkan akan menemukan banyak ular di sini karena itu hanya penamaan pulaunya saja.

Kemudian, pada bagian tengah pulaunya ditumbuhi berbagai macam tumbuhan seperti pohon kelapa, rumput, semak belukar, dan juga jenis tumbuhan lainnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat