bdadinfo.com

Rumah Makan Padang Terkenal di Luar Negeri, Pernah Didatangi Mantan Presiden SBY Juga Loh Buat Pesan Rendang - News

Rumah Makan Padang Terkenal di Luar Negeri, Pernah Didatangi Mantan Presiden SBY Juga Loh Buat Pesan Rendang (kemlu.go.id)

– Masakan padang menjadi salah satu kuliner favorit masyarakat seantero Indonesia.

Beberapa menu andalannya seperti rendang, gulai, dendeng, juga sudah mendunia dan juga digemari oleh wisatawan atau orang asing.

Melihat popularitasnya yang tinggi di tanah air menjadi sebuah ide tersendiri untuk membuka rumah makan padang atau cabangnya di luar negeri.

Pengunjungnya juga tak hanya orang biasa atau orang dari Indonesia, salah satu rumah makan padangnya bahkan pernah didatangi mantan Presiden SBY loh.

Baca Juga: Praktis! Rekomendasi 8 Rental Mobil Armada Hiace Padang dengan Harga Murah, Lengkap dengan Supirnya

Nah berikut beberapa rumah makan padang yang punya cabang atau buka di luar negeri, cocok buat mengatasi kerinduan bagi orang Indonesia yang kebetulan sedang berada di luar negeri tetapi tetap menyantap kuliner khas Minangkabau ini.

  1. Salero Kito – Melbourne

Rumah makan padang yang pertama ada di Melbourne, Australia. Rumah makan ini adalah rumah makan padang pertama dan otentik yang berlokasi di pusat kota Melbourne.

Menyediakan beragam menu masakan dari Sumatera Barat Rendang seperti dendeng balado, ayam goreng, gulai ayam, kikil dan tunjang, paru, terong balado, sate padang, dan juga pelengkap seperti sayur singkong.

Dilansir dari whatson.melbourne.vic.gov.au, semua menu yang ada di rumah makan diklaim sebagai makanan yang halal.

Baca Juga: Oh Ini Alasannya, 5 Provinsi di Luar Sumatera Barat yang Masih Menuturkan Bahasa Minangkabau di Daerahnya

  1. Upi Jaya – New York

Rumah makan padang di luar negeri selanjutnya ada Upi Jaya, yang berlokasi di Elmhurst, Queens, New York.

Rumah makan yang sudah berdiri sejak 2004 ini menyajikan beragam menu masakan padang.

Bahkan katanya mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pun pernah mampir ke sini loh saat sedang menghadiri acara penting untuk Sidang Majelis Umum PBB.

Bersama dengan delegasinya, rombongan Presiden SBY memesan lebih dari 50 porsi rendang daging.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat