bdadinfo.com

Inilah Teh Talua Minuman Berkhasiat Khas Sumatera Barat, Jadi Pemulih Stamina dari Zaman Kolonial Belanda! - News

Pemulih Stamina dari Zaman Kolonial Belanda! Inilah Teh Talua Minuman Berkhasiat Khas Sumatera Barat/Harianhaluan/Suci Berliana

- Sumatera Barat tidak hanya terkenal dengan berbagai macam kuliner yang super nikmat dan menggoda.

Tidak hanya punya Rendang yang mendunia. Sumatera Barat juga punya minuman khas yang berkhasiat bernama Teh Talua.

Teh Talua sendiri sudah ada dari zaman kolonial Belanda dan tetap eksis sampai sekarang. Kaya akan berbagai manfaat, pantas saja banyak diincar oleh kebanyakan orang.

Baca Juga: Cerpen 'Mengapa Mereka Berdoa kepada Pohon, Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 11 Halaman 62-64 Kegiatan 3

Berikut ini beberapa khasiat dari Teh Talua. Yuk simak penjelasan berikut!

1. Menyehatkan Mata

Tidak hanya nikmat! Teh Talua juga kaya akan berbagai khasiat untuk tubuh salah satunya untuk menyehatkan mata.

Baca Juga: 8 Tafsir Mimpi Buruk Tentang Ular, Ada yang Bermakna Mengenai Percintaan hingga Kerugian Finansial

Di dalam Teh Talua terdapat zat karotenoid yang berfungsi untuk menyehatkan mata. Selain itu, zat karotenoid ini juga mampu melawan berbagai macam radikal bebas.

Sehingga efektif untuk menurunkan risiko terjadinya penyakit katarak. Selain nikmat ternyata Teh Talua kaya akan manfaat.

2. Menambah Tenaga

Khasiat Teh Talua selanjutnya adalah untuk menambah tenaga. Jadi, tak heran minuman ini sudah ada dari zaman kolonial Belanda.

Baca Juga: Deretan King Cobra yang Paling Mematikan di Dunia, Panji Taklukan Raja Cobra Raksasa dengan Tangan Kosong

Teh Talua terdiri dari campuran susu, telur, teh dan telur bebek atau ayam kampung. Campuran inilah yang akan membuat siapa saja yang mengkonsumsinya akan bertenaga.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat