bdadinfo.com

DPMPTSP Naker Kota Pariaman Kembali Buka Pelatihan Gratis - News

Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja Kota Pariaman, Gusniyetti Zaunit (IST)


KOTA PARIAMAN, - Setelah sukses menyelenggarakan pelatihan skil mengelas yang bekerjasama dengan pihak ketiga di Batam, Kepulauan Riau untuk bisa bekerja di Korea Selatan, Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja (DPMPTSP Naker) Kota Pariaman kembali membuka pelatihan lanjutan bagi calon tenaga kerja asal Kota Pariaman.

Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja Kota Pariaman, Gusniyetti Zaunit mengatakan kali ini pihaknya akan bekerjasama dengan BBPVP Medan di Medan, Sumatera Utara untuk keterampilan pengolahan makanan komersial dan plate welder SMAW 3G/PF (pengelasan) dan lainnya.

"Keterampilan ini sangat berguna bagi Pencaker, baik untuk membuka usaha sendiri, maupun untuk bekerja di perusahaan-perusahaan," kata Gusniyetti di Pariaman, Jumat (14/6).

Baca Juga: BPBD Kota Pariaman Lakukan Pembersihan Area Lokasi Pohon Tumbang

Sampai saat ini, sambung adik dari Ketua Baznas Kota Pariaman, Zalman Zaunit ini, sudah banyak anak Pariaman yang lulus pelatihan dan sudah mendapatkan pekerjaan, serta membuka usaha sendiri.

"Sudah banyak, ada yang bekerja di perusahaan besar Kalimantan dan di Korea Selatan," tambahnya.

Oleh karena itu, Gusniyetti mengimbau agar para pencari kerja asal Pariaman segera bergabung dengan adanya peluang tersebut.

Baca Juga: Semen Padang Salurkan 33 Ekor Sapi Kurban

"Semua ongkos dan biaya selama pelatihan ditanggung pemerintah. Juga akan ada uang sakunya," pungkasnya.

Berikut jadwal pendaftaran resmi dari DPMPTSP Naker Kota Pariaman bagi Pencaker yang berminat mengikuti pelatihan keterampilan berorientasi kerja tersebut. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat