bdadinfo.com

Deretan Kepala Daerah Termuda Berdarah Batak di Indonesia, Salah Satunya Menantu Presiden Jokowi - News

Kepala daerah termuda di Indonesia yang berdarah Batak (YouTube Batak Storypedia)

- Orang berdarah Batak memiliki berbagai macam potensi salah satunya pada bidang pemerintahan di Indonesia.

Bidang pemerintahan tak hanya menarik minat orang-orang yang sudah tua dan pengalaman.

Bahkan, ada juga beberapa anak muda yang berminat ikut serta dalam bidang pemerintahan.

Inilah 6 deretan kepala daerah termuda yang berdarah Batak di Indonesia.

Baca Juga: Fakta Mengenai Bukit Holbung Samosir yang jadi Lokasi Syuting Film Ngeri-ngeri Sedap

1. H. Adlin Umar Yusri Tambunan S.T., M.S.P.

Adlin Umar Yusri Tambunan adalah wakil Bupati Serdang Bedagai dari Darma Wijaya periode 2021 sampai dengan 2024.

Adlin Umar Yusri Tambunan lahir di Medan pada 6 Agustus 1987 dan merupakan anak dari Bupati Deli Serdang ialah Ashari Tambunan.

Saat dilantik sebagai wakil Bupati Serdang Bedagai, Adlin diketahui masih berusia 33 tahun.

Adlin Umar Yusri merupakan lulusan dari Universitas Sumatera Utara.

Baca Juga: Hotel Murah di Pariaman, Delima Guest House Syariah Memberikan Kenyamanan Dekat Dengan Bandara Minangkabau

Sebelum menjabat menjadi wakil Bupati Adlin Umar Yusri Tambunan bekerja sebagai direktur utama PT. Asta Karya Indotama.

Adlin Umar Yusri Tambunan juga pernah menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Medan pada periode 2014 sampai dengan 2019.

Selain itu Adlin Umar Yusri Tambunan pernah menjabat sebagai Ketua PW GP Ansor Sumatera Utara 2019 hingga saat ini.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat