bdadinfo.com

Rehab Fisik Sekolah di Kota Pariaman Gunakan DAK - News

Mulyadi Saptono.

 

PARIAMAN, - Pelaksanaan rehabilitasi gedung sekolah SD dan SMP di Kota Pariaman tahun ini masih dengan DAK. "Ada delapan sekolah yang dapat rehab  DAK tersebut, 5 SD dan 3 SMP dengan total anggaran Rp3 miliar," kata Kasi Sarana dan Prasarana Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga, Mulyadi Sabtono, Jumat (13/5-2022).

Kegiatan rehab fisik sekolah tersebut ada rehab berat dan sedang, ada juga pembangunan ruang UKS, kator guru dan perpustakaan termasuk pengadaan TIK.

Sampai hari ini 13 Mai 2022, kegiatan  belum jalan karena masih dalam proses penyiapan dokumen fisik.

Baca Juga: Hardiknas 2022: Pimpin Pemulihan, Bergerak untuk Merdeka Belajar

Diperkirakan dalam minggu ini selesai dan lanjut ke ULP untuk lelang dan penyedia pengadaan.

Dikatakan, dalam dua tahun belakangan termasuk sekarang, rehab fisik sekolah tidak dengan APBD, melainkan melalui DAK.

Masih ada bagunan fisik sekolah yang perlu rehab, 3 SMP dan 9 SD, namun tentu pada tahun - tahun berikutnya melalui DAK juga.

"Sampai saat ini, DAK masih menjadi tumpuan dalam kegiatan rehabilitasi fisik gedung sekolah di kota ini," kata Mulyadi. (*)

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat