– Pembangunan infrastruktur terus berlanjut tanpa henti. Kali ini, pemerintah akan menambah proyek di lintas jalan tol trans jawa selatan.
Proyek tersebut tak lain adalah jalan tol Cilacap – Yogyakarta yang sudah mencapai tahap perencanaan akhir.
Rencananya, tol ini akan melintasi empat kabupaten di Jawa Tengah. Dimulai dari Cilacap, berlanjut ke Banyumas, Kebumen, dan Purworejo. Lalu, akan berakhir di Yogyakarta.
Sehingga tol ini akan sekaligus menghubungkan dua provinsi, yakni Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Jalan tol Cilacap – Yogyakarta termasuk dalam Proyek Strategis Nasional (PSN) yang direncanakan akan memulai tahap konstruksi pembangunan pada tahun 2024.
Jalan tol ini telah masuk dalam RTRW Provinsi Jawa Tengah dengan anggaran diperkirakan mencapai Rp38 triliun.
Perihal ganti rugi lahan untuk warga desa terdampak akan dilakukan setelah tahap perencanaan selesai.
Karena hingga saat ini, berdasarkan informasi dari Kementerian PUPR, masih dalam tahap penyusunan Final Business Case (FBC), desain, dan konsultasi publik.
Jalan tol Cilacap – Yogyakarta akan membentang sepanjang 121,75 km, sehingga pembangunan proyek ini akan dibagi menjadi tiga tahap.
Tahap pertama, pembangunan Simpang Susun Kebumen – akhir proyek mulai Juli 2024 sampai Juni 2026.
Tahap kedua, Simpang Susun Soempioeh sampai Simpang Susun Kebumen dimulai Januari 2026 – Desember 2027.
Terakhir, Junction Cilacap sampai Simpang Susun Soempioeh dimulai Januari 2027 dan berakhir Desember 2028.