bdadinfo.com

Aceh Menuju Abad Kejayan! Jalan Tol Lhokseumawe-Sigli Sudah Mengular Menumbus Pulau Sumatera Hingga Pulau Jawa - News

Tol Lhokseumawe - Sigli ini sudah selesai pembangunannya, maka akan dapat menghemat waktu perjalanan yang semula berkisar 3 (tiga) jam dan 30 (tiga puluh) menit menjadi berkisar 1 (satu) jam dan 45 (empat puluh lima) menit.

- Jalan Tol Lhokseumawe Sigli adalah ruas Tol yang terdapat di Provinsi Aceh, menghubungkan Kabupaten Pidie, Pidie Jaya, Bireun dan Kota Lhokseumawe.

Jalan Tol Lhokseumawe - Sigli juga merupakan bagian dari Jalan Tol Trans Sumatera. Jalan Tol ini masuk ke dalam tahap 3 (tiga) pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera.

Panjang Jalan Tol Lhokseumawe - Sigli adalah 157 Km. Diperkirakan akan terdiri dari 3 (tiga) Simpang Susun, Yaitu: SS Meureudu, SS Bireun, SS Lhokseumawe.

Baca Juga: Jembatan Ampera Mau Dimuseumkan? Sumsel Menggila Mau Bangun Jalan Tol Terowongan Seperti Aquarium Terbesar di Asia Menembus Perairan Sungai Musi

Jika ruas Tol Lhokseumawe - Sigli ini sudah selesai pembangunannya, maka akan dapat menghemat waktu perjalanan yang semula berkisar 3 (tiga) jam dan 30 (tiga puluh) menit menjadi berkisar 1 (satu) jam dan 45 (empat puluh lima) menit.

Jalan Tol Lhokseumawe-Sigli diujung barat akan tersambung dengan Jalan Tol Sigli - Banda Aceh dan diujung timur akan tersambung dengan Jalan Tol Langsa - Lhokseumawe.

Proyek ini diperkirakan akan menelan biaya sebesar Rp. 20,355 T, terdiri dari Ekuitas (70%), dan Pinjaman (30%).

pembangunan Jalan Tol Lhokseumawe-Sigli dan Langsa-Lhokseumawe masuk pengusahaan tahap III, menjadi berita paling banyak dibaca pekan ini.

Pembangunan lanjutan ini berdasarkan hasil evaluasi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) setelah mendapat pertimbangan dari Menteri Keuangan dan Menteri Badan Usaha Milik Negara.

Sedangkan untuk tahap I, pengoperasiannya dilaksanakan paling lambat Desember mendatang. Penjabat Gubernur Aceh, Bustami Hamzah, mengatakan pembangunan jalan tersebut merupakan harapan masyarakat Aceh terkait kelanjutan pembangunan jalan Tol Sigli-Banda Aceh (Sibanceh) hingga perbatasan wilayah Sumatera Utara.

Baca Juga: Big Match Premier League Arsenal vs Chelsea, Nonton Dimana dan Tayang Pukul Berapa?

“Pemerintah dan rakyat Aceh sangat berterima kasih dengan kebijakan Presiden atas terbitnya Perpres 100 ini, karena keberlanjutan pembangunan Tol di Aceh meningkatkan konektivitas jalan tol di Sumatera,” ujar Bustami.

Bustami meyakini keberlanjutan pembangunan Tol di Aceh akan memacu perkembangan kawasan dari berbagai sektor. Seperti ekonomi, perdagangan, industri, wisata dan lainnya.

Upaya percepatan pembangunan terhadap 24 ruas Jalan Tol Trans Sumatera, pemerintah pusat menetapkan ruas Jalan Tol Lhokseumawe – Sigli dan Langsa – Lhokseumawe masuk dalam kategori pembangunan tahap III.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat