bdadinfo.com

Operasi Patuh Singgalang 2023 Selasai, Polresta Padang Kandangkan 315 Kendaraan Berkenalpot Brong - News

Operasi Patuh Singgalag 2023 (harianhaluan.com - Jefrimon)

- Operasi Patuh Singgalang 2023 dilaksanakan dari tanggal 10 hingga 23 Juli lalu telah selesai. Sebanyak 315 kendraan berkenalpot brong di kandangkan Polresta Padang.

Kasat lantas Polresta Padang AKP Alfin menyebutkan dalam Operasi Patuh Singgalang 2023 ini pihaknya memberikan 1.400 teguran kepada pengedara yang melanggar.

"Untuk teguran ke pengendara ada 1.400 dan 315 kendaraan yang berkenalpot brong juga kita amankan ke Polresta Padang pada operasi patuh singgalang 2023 ini," ujar Alfin kepada .

Baca Juga: Total Jadi Enam Orang! Hari Ini Kejati Sumbar Kembali Tahan Tiga Tersangka Dugaan Korupsi Sapi

Selain itu, kata Alfin, untuk Etle Statis atau kamera yang dipasang di beberapa Traffic Light di Kota Padang ada 398 pelanggaran.

"Tilang dari Etle Mobile atau kamera aplikasi yang berada di HP personil Satlantas Polresta Padang ada sekitar 693 pelangaran yang didapat, kemudian untuk tilang manual ada 920 pengendara yang ditindak," jelasnya.

Alfin menjelaskan Opresi Patuh Singgalang 2023 ini dilakukan merupakan upaya kepolisian untuk meningkatkan kesadaran pengendara jalan raya supaya menaati peraturan berlalu lintas.

Baca Juga: Hingga Akhir Semester I 2023, Total Kredit yang Disalurkan Bank Nagari Cabang Painan Rp1,132 Triliun

Alfin berharap dengan telah usainya operasi patuh singgalang pengendara semoga selalu patuh dalam berkendaraan dan untuk orang tua selalu memberikan peran serta kepada pengawasan anak-anaknya dalam menggunakan kendaraan bermotor.

"Kita juga himbau orang tua tidak memberikan kendaraan terhadap anak dibawah umur dan menggunakan knalpot brong tidak pada tempatnya yaitu dijalan raya," pungkasnya. ***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat