bdadinfo.com

Viral Emak-emak Gerebek Sarang Narkoba di Jambi, Begini Tanggapan Polisi - News

Emak-emak di Jambi yang gerebek sarang narkoba.  (Twitter @Paltiwest)

HARIANHALAUAN.COM – Belakangan ini viral di media sosial, sebuah video yang memperlihatkan aksi emak-emak yang nekat gerebek sarang narkoba di Jambi.

Emak-emak dalam video yang viral tersebut mengaku, resah dengan aktivitas para pemakai narkoba di rumah tersebut dan juga kerap terjadi pencurian.

Mereka menunjukan barang bukti narkoba yang ditemukan emak-emak berupa alat isap sabu dari dalam rumah yang ditemukan para emak-emak.

Baca Juga: Operasi Patuh Singgalang Digelar di Pariaman, Tingkat Kecelakaan Berhasil Menurun

"Ini buktinya ada, kenapa Nggak ditangkapi, ini buktinya!," kata emak-emak yang bernada tinggi di video tersebut.

Dari video tersebut, didapatkan juga uang puluhan juta, tumpukan dus dan sabu beserta alat isapnya.

Emak-emak dan warga tersebut geram karena sudah lapor polisi, namun laporannya tak digubris.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Destinasi Wisata Sumbar yang Cocok untuk Keluarga, Nomor 3 Aesthetic Banget

Diketahui peristiwa tersebut berlokasi di RT 5 Kelurahan Rawasari, Kecamatan Alam Barajo, Kota Jambi, Provinsi Jambi.

Menanggapi video yang viral di media sosial tersebut, Kapolresta Jambi Kombes. Pol. Eko Wahyudi pun angkat bicara.

Dia mengatakan yang menggerebek sarang narkoba pertama kali bukanlah emak-emak, melainkan polisi.

Baca Juga: Garda Oto Perkuat Literasi Jaminan Perlindungan Kendaraan Pemegang Asuransi

Sebab, penggerebekan dikatakan Eko dilakukan oleh polisi lebih dahulu, dan kemudian warga mendatangi lokasi.

"Salah satu emak-emak yang gerebek tempat itu merupakan istri dari salah satu 6 orang yang kita amankan," jelas Kapolresta Jambi Kombes. Pol. Eko Wahyudi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat