bdadinfo.com

Jika Mega Proyek Flyover Sitinjau Lauik Sumbar Rampung, Masyarakat yang Melintas Bakal Dapat Keuntungan Ini - News

Jika Mega Proyek Flyover Sitinjau Lauik Sumbar Rampung, Masyarakat yang Melintasi Bakal Dapat Keuntungan Ini (Ilustrasi foto Pixabay.com/Anil sharma)

Sumatera Barat kini tengah disibukkan dengan beberapa mega proyek, salah satunya mega proyek Flyover Sitinjau Lauik.

Belum terealisasikannya beberapa mega proyek di Sumbar seperti Tol Padang Sicincin dan Flyover Sitinjau Lauik tentu menjadi perhatian masyarakat Sumbar.

Tak sedikit yang mengharapkan mega proyek ini segera rampung, karena dianggap banyak manfaat.

Baca Juga: 3 Mega Proyek Sumbar Dikebut, Mulai dari Normalisasi Sungai hingga Jalan Tol Ditargetkan Rampung Tahun Segini

Bahkan, terdapat keuntungan yang bakal didapat oleh pelintas jalan tersebut jika jalan layangnya segera jadi loh.

Salah satu tokoh yang kerap menyoroti progres pembangunan mega proyek di Sumbar adalah Andre Rosiade, yang menjabat sebagai Anggota Komisi VI DPR RI.

Ia memastikan jika rencana proyek pembangunan flyover alias jembatan layang di jalur Sitinjau Lauik, Kota Padang, Sumatra Barat bisa segera direalisasikan.

Baca Juga: Sosok Heroik Wali Kota Padang Kedua, Berjuang Mempertahankan Kemerdekaan Hingga Dibuatkan Monumen Tugu Tinju

“Progres pembangunan flyover Sitinjau Lauik sedang dalam masa persetujuan izin prakarsa. Proyek ini nantinya dikerjakan dengan sistem atau mekanisme KPBU,” kata Andre.

Untuk konsep rencana pembangunan flyover tahap pertama yakni di titik Panorama satu akan menelan anggaran dengan perkiraan hingga Rp27 triliun.

Jumlah tersebut termasuk dengan evaluasi kesepakatan rencana biaya pelaksanaan (RBP) konstruksi, pemenuhan dokumen KA-ANDAL (Kerangka Acuan Analisis Dampak Lingkungan), dan pemenuhan dokumen DPPT (Dokumen Perencanaan Pengadaan Tanah).

Baca Juga: Objek Wisata Benteng Tua Peninggalan Zaman Penjajahan di Sumbar, Serunya Liburan Sambil Mengenang Sejarah

Pembangunan flyover ini sangat diharapkan bisa segera rampung karena dianggap penting dan memberi banyak manfaat.

Misalnya seperti manfaat sosial untuk pemerataan pembangunan, peningkatan aksesbilitas, peningkatan di sektor ekonomi, juga mengurangi angka kecelakaan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat