bdadinfo.com

Hati-hati! BMKG Sebut Sejumlah Kota di Sumatera Terkena Asap Hari Ini - News

Illustrasi cerah berawan pada pagi hari.  (PIXABAY)

Simak informasi untuk prakiraan cuaca di beberapa Kota di Sumatera pada Minggu, 15 Oktober 2023.

Dirilis dari situs prakiraan cuaca BMKG, ada beberapa kota di Sumatera akan diprediksi cerah berawan dan berawan pada pagi hari.

Tentu, ada beberapa wilayah di Provinsi Sumatera akan diprediksi hujan deras mulai dari pagi hingga malam yaitu Aceh dan Sumatera Utara.

Baca Juga: Rinaldi Sikumbang Caleg Partai Gerindra Dapil 3 Sumbar: Elektabilitas adalah Harapan

Kemudian ada beberapa Kota yang berpotensi asap pada pagi hari yaitu Riau.

Sedangkan sisanya diprediksi cerah berawan dan berawan yaitu Bangka Sumatera Barat dan Kepulauan Riau.

Kota Banda Aceh diprediksi hujan sedang pada pagi, lalu siang berpotensi hujan ringan, dan kemudian malam hingga dini hari diprediksi cerah berawan.

Baca Juga: Pertemuan Ketum HIPMI Kalbar dan Duta Besar Indonesia untuk Bulgaria Merangkap Makedonia Utara dan Albania

Medan akan diprediksi cerah berawan pada pagi, kemudian siang berpotensi hujan ringan, lalu malam diprediksi hujan sedang, dan dini hari berpotensi berawan.

Padang bakal diprediksi cerah berawan pada pagi dan dini hari, lalu kemudian siang berpotensi berawan, dan malam hari diprediksi berawan tebal.

Pekanbaru akan diprediksi asap pada pagi, kemudian siang hingga malam berpotensi cerah berawan, dan dini hari diprediksi cerah.

Baca Juga: Perjalanan Crocodile, Brand Garment Terkenal yang Dibuat Oleh Seorang Doktor

Batam bakal diprediksi berawan pada pagi hingga siang, dan kemudian malam hingga dini hari berpotensi cerah berawan.

Itulah informasi cuaca di beberapa Kota seperti Banda Aceh, Medan, Padang, Pekanbaru dan Batam pada Minggu, 15 Oktober 2023.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat